Sukabumi, eljabar. Com – Pemerintah Kota (pemkot) Sukabumi melalui Dinas Komunikasi dan Informatika (Diskominfo) setempat menggelar Bimbingan Teknis (Bimtek) pemanfaatan sertifikat elektronik untuk tandatangan elektronik yang diikuti oleh 60 orang guru Sekolah Dasar (SD).
Bimtek tersebut dibuka langsung oleh Wali Kota Sukabumi Achmad Fahmi, di Balai Kota Sukabumi, Selasa, (6/6/2023).
Wali Kota Sukabumi Achmad Fahmi mengatakan, dengan kemajuan teknologi yang pesat saat ini maka setiap pihak harus mampu beradaptasi serta memanfaatkan teknologi tidak terkecuali dilingkungan sekolah, hal itu agar setiap pekerjaan bisa dilakukan lebih cepat mudah dan efesien.
“Jadi sekolah juga harus beradaptasi dengan teknologi. Dan yang harus dilakukan adalah percepatan sistem informasi berbasis digital khususnya dilingkungan sekolah”kata Fahmi.
Sementara itu Kepala Diskominfo Kota Sukabumi Rahmat Sukandar mengungkapkan bahwasanya bimtek ini merupakan salah satu realisasi dari Sistem Pemerintahan Berbasis Elektronik (SPBE) sejalan dengan amanat dari Pemerintah Pusat.
“Kami berharap para peserta bimtek kali ini yang berasal dari 60 SD mampu menjadi agen perubahan disekolah masing – masing dan memberikan pemahaman mengenai pemanfaatan sertifikat elektronik kepada tenaga pengajar lainnya,”katanya.
Selain itu juga kegiatan ini sebagai implementasi sistem pemerintahan berbasis elektronik (SPBE) sesuai amanat dari pemerintah pusat untuk mengembangkan sistem pemerintahan berbasis elektronik sampai dilevel persekolahan.
“Jadi mereka ini akan menjadi agen untuk menularkan hasil bimtek ini kepada guru – guru yang lain disekolah masing – masing.”pungkasnya. (anne)