Pendidikan

Sekdisdik Kab. Bandung Sosialisasi BOSP 2023 di Kec. Cicalengka dan Nagreg

KAB. BANDUNG, eljabar.com – Sekretaris Dinas Pendidikan (Sekdisdik) Kabupaten Bandung, Hj. Euis Sumiati, S.Pd. sosialisasikan penggunaan Bantuan Oprasional Satuan Pendidikan (BOSP) tahun 2023 di dua tempat berbeda, yaitu di SDN Cicalengka 7 Kec. Cicalengka dan SDN Nagreg 1 Kec. Nagreg, dihadiri pengawas, kepala SDN, oprator (OP), bendahara, wakil Ketua PGRI cabang Cicalengka, Usep R, S.pd.

Euis saat dikonfirmasi, menjelaskan, sosialisasi pengelolaan BOSP 2023 Sekolah Dasar (SD) diharapkan di tahun 2023 terutama pembayaran pajak tepat waktu, sebab sebelumnya ada beberapa sekolah di Kabupaten Bandung terlambat bayar pajak.

“Tak pelak kalau pajak tidak segera dibayarkan mungkin akan bermasalah, yakni untuk pencairan BOSP berikutnya,” tandas Hj. Euis kepada eljabar.com, Selasa (14/02/2023).

Satker Cicalengka, Bambang Suryanto menuturkan, yang hadir dalam sosialisasi BOSP tahun 2023 terdiri Kepala SDN, bendahara dan OP dan berjalan kondisif.

Pada saat yang sama Korgus Ane Supriat, S.Pd. berkata, hari ini sosialisasi BOSP 2023 dari Bu Sekdis.

”Kami senang yang mana saat pemaparan BOSP, Kepala SDN, bendahara dan OP menyimak dengan sunggu-sungguh,” kata Ane.

Kepala SDN Cicalengka 7, H. Asep Aminudin, S.Pd. mengaku, senang SDN Cicalengaka 7 digunakan tempat sosialisasi BOSP.

“Tentunya menyediakan 3 ruang kelas plus kursi dan listrik sebagai penunjang acara,” imbuhnya.

Sementara itu Ketua PGRI cabang Kec. Nagreg, H. Ucup Supriatna, S.Pd menjelaskan, sosilaisasi penggunaan BOSP tahun 2023 yang di paparkan oleh Sekdisdik, Euis itu bagus.

“Kami yakin Kepala SDN Kec. Nagreg patuh terhadap pembayaran pajak ke negara juga harus tiap bulan,” harap H. Ucup.

Koordinator Kepala Sekolah (Korkes) Kec. Nagreg, Jajang Solihin, S.Pd. senang, sebab saat sosialisasi BOSP 2023 Kepala SDN, bendahara dan OP hadir semua.

“Sekaligus memperhatikan tuturan sosialisasi pengelolaan BOSP tahun 2023 dari Sekdisdik sebab sangat bermanfaat,” kata Jajang. A56

Show More
Back to top button