HKG PKK Ke-53, PKK Majalengka Bergerak Bersama Wujudkan Indonesia Emas

MATAKOTA || Majalengka – Peringatan Hari Kesatuan Gerak (HKG) PKK ke-53 Tahun 2025 tingkat Kabupaten Majalengka digelar meriah di Gedung Islamic Center Majalengka, Kamis (6/11)
Acara dibuka oleh Bupati Majalengka H. Eman Suherman, dihadiri Wakil Bupati Dena Muhammad Ramdhan, Ketua TP PKK Kabupaten Hj. Iim Maemunah, serta jajaran Forkopimda, OPD, Camat, dan kader PKK dari seluruh kecamatan.
Bupati Eman mengapresiasi kiprah PKK yang terus berperan aktif dalam berbagai bidang pembangunan. Ia menegaskan pentingnya peran PKK dalam penurunan stunting, peningkatan kualitas pendidikan dan kesehatan, serta ketahanan keluarga.
“PKK adalah mitra strategis pemerintah. Mari kita terus bekerja nyata demi kesejahteraan masyarakat Majalengka,” ujarnya.
Sementara itu, Ketua TP PKK Hj. Iim Maemunah menekankan bahwa tema tahun ini, “Bergerak Bersama PKK, Mewujudkan Asta Cita Menuju Indonesia Emas”, menjadi momentum untuk memperkuat sinergi dan adaptasi teknologi dalam pelaksanaan program PKK.
Rangkaian acara diisi dengan penampilan seni, pameran produk UP2K PKK, penyerahan penghargaan Adhi Bhakti Madya bagi 26 kader berprestasi, serta pemberian hadiah dan bantuan sosial untuk desa juara dan masyarakat.
“PKK akan terus berkolaborasi dengan pemerintah daerah untuk mewujudkan Majalengka Langkung Sae,” tutup Hj. Iim Maemunah.(Ayub)







