Teror Terhadap Pimpinan Ponpes Miftahul Jannah, Berita Bohong
KARAWANG, eljabar.com,- Berita bohong alias hoax terkait penyerangan tokoh ulama kembali terjadi. Sebelumnya, muncul berita hoax adanya orang gila yang ditangkap di lingkungan Ponpes Nurbuat di Kabupaten Bandung Barat, belum lama ini.
Kali ini, berita bohong itu mencuat di Kabupaten Karawang. Dalam info tidak benar itu, disebutkan ada tiga orang mondar-mandir di lingkungan Ponpes Miftahul Jannah, Karawang dengan menggunakan motor dan mengenakan jaket grab.
Lalu, murid Pimpinan Ponpes Miftahul Jannah Kh. Endang Darwis siaga dan mengawasi orang mencurigakan tersebut.
“Isunya, pada pukul 3 dini hari ketiga orang itu berdiri lama melihat ke dalam rumah kyai Endang. Ketiganya membawa HT (radio komunikasi,red). Ternyata, setelah kami selidiki, penyebaran informasi itu tidak benar,” kata Kabid Humas Polda Jabar, AKBP Hari Suprapto, Kamis (22/2/18).
Dalam broadcast kabar tak benar itu, disebutkan kebiasaan Kh. Endang Darwis setiap jam 3.30 pagi membuka pintu rumah dan membangunkan muridnya. Dan pada saat itu, dari dalam musholla, salah seorang santri bernama Hamdan mengirim SMS pada kyai agar tidak keluar pintu karena ada gelagat mencurigakan dari ketiga orang tersebut.
“Dalam berita hoax itu, dikatakan bahwa ketiga orang mencurigakan itu memiliki senjata api yang bisa diletuskan dari pagar menuju sasaran, yaitu kyai. Itu semua berita tidak benar,” tuturnya.
Bahkan, tandas dia, terkait info bahwa Miftahul Jannah sudah dijaga murid, jawara serta ormas FPI seperti yang ditulis dalam berita yang menyebar di masyarakat tersebut, tidak benar. Ponpes Miftahul Jannah aman-aman saja. (Boni Hermawan)