Jawara Kecamatan Bersaing, Kadisdik Kab Bandung Buka Lomba OSN SD
KAB. BANDUNG, eljabar.com,– Bertempat di SDN Rancakasumba 02, 04 dan 05, siswa siswi kelas 5 SD perwakilan dari 31 Kecamatan se Kab. Bandung, Jawa Barat antusias mengisi lembar naskah OSN matematika dan IPA dari panitia lomba yang dibuka oleh Kadisdik Kab. Bandung H. DR. Juhana. M.M.Pd., Sabtu (24/3/2018).
Camat Solokan Jeruk Much. Ischaq diantaranya menyampaikan, bahwa dirinya bangga karena berkat H. Juhana kini bangunan SDN Rancakasumba 02, 04. dan 05 berlantai dua. “Bangunan sekolah ini paling bagus. Untuk ajang OSN, selamat berlomba,” ujarnya.
Dalam kesempatan itu, Ketua Panpel OSN yang juga Kasi Kurikulum SD Kab. Bandung Hj. Aas melaporkan, peserta yang mengikuti lomba OSN dan swasta kelas 5 tingkat Kab. Bandung ini berjumlah 186 orang.
“Sedangkan untuk hadiah, juara 1, 2 dan 3 mendapat trofi, piagam penghargaan dan uang pembinaan. Sedang untuk juara harapan 1, 2, dan 3 mendapat trofi,” jelasnya.
Kadisdik Kab. Bandung H. Juhana menyampaikan, lomba bergengsi ini diikuti peserta yang menjadi juara di masing-masing wilayahnya.
“Mereka juara dari masing-masing kecamatan yang merupakan pilihan dan penerus bangsa. Tak dipungkiri, kelak mereka bisa menjadi calon presiden, camat, pejabat, gubernur, bupati/wali kota, guru dan lain sebagainya,” ujar H. Juhana seraya membuka lomba OSN tingkat Kab. Bandung.
Sementara Kabid SD Kab. Bandung, H. Maman Sudrajat M.M menjelaskan, OSN merupakan program nasional dengan pembuat soal dari Provinsi Jabar. “Tidak ada soal bocor. Pasalnya, naskah soal dikirim hari ini juga dari provinsi. Sementara juara pertama tingkat Kab. Bandung nantinya akan berlomba di tingkat Prov Jabar. Mudah-mudahan siswa dari Kab. Bandung dapat bersaing dengan siswa dari kabupaten/kota lain se Jabar,” harap H. Maman.
Terakhir, Kepala UPT Solokanjeruk, Rukayat, S.Pd., M.M mengatakan, guna mengsukseskan OSN dirinya membentuk panitia kecamatan secara berkerja sama dengan Muspika Solokanjeruk.
Sementara dari hasil OSN, keluar juara IPA ke 1 yakni Majalaya, juara 2 Margaasih dan juara 3 Pangalengan. Sementara juara harapan ke 1 Cileunyi, juara 2 dan 3 diraih Dayeuhkolot. Pada kategori matematika juara 1 diraih Baleendah, disusul juara 2 Margaasih dan juara 3 Margahayu. Semenatata juara harapan ke 1 diraih Soreang, 2 Baleendah dan 3 Cangkuang.
(A56)