Sumedang Diikutsertakan Pemilihan Kabupaten/Kota Kreatif 2020…!
SUMEDANG, eljabar.com — Dari 26 Kab/Kota se-Jawa Barat, Kabupaten Sumedang terpilih menjadi Kab/Kota Kreatif Tahun 2020.
Hal tersebut disampaikan Hj. Mahmudah Misran SH, MMPar Kasi Industri Kreatif Dinas Pariwisata Provinsi Jawa Barat pada saat melakukan Assesment dan Penilaian Kabupaten/Kota Kreatif yang diterima secara langsung oleh Wakil Bupati Sumedang H. Erwan Setiawan bertempat di Ruang Cakrabuana, Rabu (06/03/2019).
Ditambahkan Mahmudah, Sumedang menjadi salah satu kabupaten yang terpilih masuk dalam tahap assesment pemilihan Kab/Kota kreatif Center.
“Assesment terbagi jadi 2 tahap yaitu tahun 2019 dan 2020. Dan untuk pembangunan creative center di Kabupaten Sumedang akan dilaksanakan di tahap ke 2 pada tahun 2020,” tambahnya.
Mahmudah menjelaskan maksud dan tujuan dari assesment ini yaitu untuk melakukan penilaian terkait pemilihan Kab/Kota kreatif di 26 Kab/Kota se-Jawa Barat.
“Kegiatan ini baru pertama kali dilaksanakan, kita tahu jawa barat memiliki Gubernur yang sangat konsen terhadap pariwisata dan ekonomi kreatif, tentu saja ini bukan hanya sebuah slogan namun harus ada bukti nyata yang harus di lakukan di Jawa Barat oleh itu Dinas Pariwisata Provinsi Jawa Barat melakukan penilaian terkait pembangunan kreatif center di 26 Kab/Kota di Jawa Barat,” ujarnya.
Sementara itu atas nama pemerintah Kabupaten Sumedang Erwan, mengapresiasi dan menyambut baik rencana dari Dinas Pariwisata Provinsi Jabar yang telah menunjuk Kabupaten Sumedang sebagai salah satu Kab/Kota kreatif tahun 2020.
“Alhamdulillah Kabupaten Sumedang terpilih menjadi Kab/Kota kreatif tahun 2020, untuk itu kami siap dilakukan penilaian oleh Tim Assesment dan saya berharap Kabupaten Sumedang mampu memerankan fungsinya sebagai Kab/Kota kreatif yang akan menjadi role model bagi Kab/Kota lainnya,” pungkasnya. (Abas)