Regional

Bupati Sumedang Beserta Wakil Hadiri Undangan Halal Bihalal Pemprov Jabar di Gedung Sate

BANDUNG, eljabar.com — Hari kedua masuk kerja setelah libur Hari Raya Idul Fitri 1440 H, Bupati Sumedang H. Dony Ahmad Munir dan Wakil Bupati Sumedang H. Erwan Setiawan menghadiri acara halal bihalal yang digelar oleh Pemerintah Provinsi Jawa Barat, di Halaman Parkir Barat Gedung Sate, Bandung, Selasa (11/6/2019).

Acara Halal bi Halal berlangsung dalam suasana penuh keakraban. Tampak Gubernur Jawa Barat Ridwan Kamil dan Wakil Gubernur Jawa Barat Uu Ruhzanul Ulum, bersama unsur Forkopimda Jawa Barat, para bupati dan walikota se-Provinsi Jawa Barat serta para tamu undangan saling sapa dan bersalam-salaman penuh keramahan memenuhi tempat berlangsungnya acara.

Dalam sambutannya, Ridwan Kamil atau biasa disapa Kang Emil, mengingatkan akan pentingnya menjaga ukhuwah dalam berbangsa dan bernegara. Hal tersebut ia sampaikan berangkat dari keprihatinan dirinya terhadap kondisi kebangsaan dan keumatan akhir-akhir ini yang cenderung menunjukan adanya fenomena dan gejala perpecahan karena perbedaan pandangan ataupun pendapat.

Bupati Sumedang Beserta Wakil Hadiri Undangan Halal Bihalal Pemprov Jabar di Gedung Sate“Urusan duniawi ini jangan merusak ukhuwah islamiyah kita, termasuk urusan pilihan presiden. Seringkali antar mukmin “parasea” itu harus menjadi bahan renungan. Poinnya bangsa ini tidak akan maju kalau dalam pikiran kita hobinya mencari perbedaan. Maka saya doakan semuanya menjadi individu yang selalu mencari persamaan diantara banyaknya perbedaan,” ujar Kang Emil.

Dikatakan Kang Emil, nikmat bernegara harus menjadi renungan bersama. Menurutnya, tidak semua bangsa diberi nikmat tersebut. Ia memberikan contoh beberapa negara lain didunia seperti Afghanistan dan Suriah yang hancur akibat tidak bisa menjaga komitment ukhuwah persatuan berbangsa dan bernegara dengan baik.

Emil meyakini bahwa tahun 2045 mendatang berdasarkan hasil survei, Indonesia akan menjadi negara adidaya. Syaratnya, kata kang Emil, ekonominya harus dijaga, milenialnya kompetitif dan demokrasinya lancar sehingga pada 26 tahun mulai dari sekarang bisa menduduki rangking 4 atau rangking 5 negara sebagai terhebat di dunia mengalahkan Amerika.

Kang Emil pun berpesan, agar nikmat ukhuwah persatuan berbangsa dan bernegara senantiasa disyukuri dan dijaga oleh seluruh masyarakat Indonesia dengan menghindari berbagai bentuk provokasi sehingga tidak menimbulkan perpecahan.

“Saya titip kepada semuanya di era digital ini, mari kita jaga semua dari potensi yang dapat menimbulkan polemik, kontoversi atau perpecahan, mulai pikiran, lisan dan tulisan atau postingan. Hari ini kalau tidak jaga nikmat ukhuwah berbangsa dan bernegara negeri ada dalam bahaya oleh karena itu perlu saya ingatkan tentang itu,” katanya.

Terakhir kang Emil mengajak kepada masyarakat untuk melupakan setiap perbedaan dan mencari persamaan untuk lebih mendekatkan silaturahmi. Ia pun mengharapkan Jawa Barat menjadi provinsi terdepan sesuai Visinya Jabar Juara lahir Batin melalui berbagai program pembangunan yang dicanangkan.

“Tol Cigatas disiapkan, subuh berjamaah kita tegakan, patimban sedang kontruksi, satu desa satu hafidz sedang kita perkuat, sama pentingnya antara dunia dan akhirat, lahir dan batin. Mudah-mudahan di momen yang indah ini, hilang semua hal yang negatif dan lahir hal yang positif. Mari kita bangun Jawa Barat Juara Lahir Batin dengan semangat ukhuwah khususnya ukhuwah islamiyah,” pungkasnya.

Turut hadir mendampingi keduanya, Forkopimda Kabupaten Sumedang, Sekda Sumedang Herman Suryatman dan Ketua Tim Penggerak PKK Kabupaten Sumedang Susi Gantini. (Abas)

Show More
Back to top button