Regional

Tanah Carik Desa Cileunyi Wetan Dihijaukan Dengan “Sabilulungan Tanam Pohon Kesayangan”

KAB BANDUNG, eljabar.com – Ketua RW 20 Undang S bersama Camat Cileunyi Solihin, Kades Cileunyi Wetan H. Hary S, Babinmas H. Dadan, babinsa, karang taruna dan masyarakat melaksanakan kegiatan penghijauan bertajuk Sabilulungan Tanam Pohon Kesayangan di lokasi tanah carik yang ada di lingkungan RW 20, Desa Cileunyi Wetan, Kabupaten Bandung, Jumat (14/2/2020).

Ketua RW 20 pun tak ayal menyambut baik dan mengucapkan terima kasih atas pelaksanaan penghijauan tersebut.

“Kami mengucapkan terima kasih kepada semua pihak yang telah melakukan kegiatan positif ini. Apalagi, ketika memasuki penghujan seperti sekarang ini, bencana banjir dapat mengancam kami, dengan adanya penanaman pohon, kita tentu menyimpan harapan agar musibah tersebut dapat terhindar,” paparnya.

Kendati demikian, ia mengusulkan juga agar sarana jalan di wilayah RW 20 segera dibangun.

“Kondisi saat ini, kurang lebih 1 satu kilo meter, jalanan masih tanah sehingga perekonomian masyarakat terhambat. Semoga kedepan pemerintah mengabulkan harapan masyarakat melalui pembangunan jalan agar roda perekonomian kami tertunjang,” pungkasnya. (Abas)

Show More
Back to top button