Aklamasi, Abah Yayan Terpilih Jadi Ketua K3S Kecamatan Rancaekek
KAB. BANDUNG, eljabar.com — Diinisiasi pejabat sementara (Pjs.) Kelompok Kerja Kepala Sekolah (K3S) SD Kecamatan Rancaekek Kabupaten Bandung, Yayan Suryana, S.Pd., M.MPd yang akrab dipanggil Abah menggelar rapat kordinasi (rakor) tertutup bersama Kepala SDN/Swasta, bertempat di Gedung Serba Guna (GSG) cabang Persatuan Guru Republik Indonesi (PGRI) Rancaekek, Jumat (29/07/2022) lalu.
Hadir pula dalam rakor tersebut Ketua cabang PGRI Rancaekek, Elis Pristiwati, S.Pd., MM bersama Ketua Kwarran Suparyana, S.Pd.
Yayan saat dikonfirmasi menuturkan, peserta yang hadir dalam rakor tersebut terdiri Kepala SDN, dan SDS sebanyak 46 orang, Ketua cabang PGRI Rancaekek, Gugus SD dan Ketua Kwarran.
“Adapun pembahasan dalam rakor tersebut ada poin penting, yakni demi mewujudkan managmen sekolah lebih baik yang disambut antusias kepala sekolah serta pemilihan K3S. Dan saya terpilih secara aklmasi,” katanya.
Abah pun mengucapkan terimakasih kepada kepala sekolah yang telah memilih dirinya, ini merupakan kepercayaan yang harus saya emban sebaik-baiknya. Dan mohon dukungan dari semua pihak.
Ketua cabang PGRI Rancaekek menambahkan, bahwa yakin dengan Ketua K3S yang baru (Yayan, red) dapat menjaga kekompakan antar kepala sekolah yang selama ini terjalin dengan baik.
”Sebab dengan kekompakan niscaya kebersamaan akan terjalin, yang akhirnya jika ada kesalahpahaman dapat teratasi tanpa ekses,” ujar Elis kepada pada eljabar.com, Jumat (29/07/2022).
Sementara itu, Suparyana saat dimintai keterangannya, mejelaskan, menjadi Ketua K3S itu amanah yang harus dilaksanakan sebaik-baiknya.
“Sebab K3S merupakan wadah diskusi kepala sekolah guna membahas berbagai informasi terkini yang berkaitan dengan pendidikan,” terang Suparyana.
Kepala SDN Rancaekek 04, Hj. Rina Ratna Wangi, SPd. mengaku yakin Abah Yayan mampu memimpin K3S rancaekek dengan baik.
“Bukan tanpa alasan Abah terpilih, sebab punya wawasan luas tentang pendidikan,” ucap Hj. Rina memuji. A56