Pendidikan

ANBK Kelas 5 SD di Kecamatan Nangeg Berjalan Kondusif

KAB. BANDUNG, eljabaar.com — Pelaksanaan asesmen nasional berbasis komputer (ANBK) siswa kelas 5 SD di Kecamatan Nagreg, Kabupaten Bandung berjalan kondusif.

Ketua PGRI cabang Nagreg yang juga Pengawas SD H. Ucup Supritana, S.Pd ketika dikonfirmasi menjelaskan, dari 27 SDN siswa kelas 5, baru dua sekolah yang mampu melaksanakan ANBK mandiri, yakni SDN Lebak Wangi dan SDN Mandala Wangi serta Binekas dan Mata Hati melaksanakan ANBK semi. Dan juga pada pertama ANBK beberapa waktu lalu ada kendala jaringan namun dapat diatasi.

“ANBK di Kec. Nagreg per Gugus ada 5 atau 4 sekolah, sebab belum bisa menyelenggarakan ANBK mandiri seluruhnnya dan Kamis (03/11/2022) adalah terakhir ANBK SDN Kujang Gugus 3 di SDN Nyalindung yang dikepalai Hj. Alis Maryani, serta Proktor Cecep Nugraha, teknisi Hendra Suryana, S.Kom, pengawas ruang Alwi M Rizki, S.Pd. Tak pelak ANBK di Kec. Nagreg berjalan kondusif,” tutur H. Ucup kepada eljabar.com, Kamis (03/11/2022).

Pengawas SD Sumarna, S.Pd dan Susilawati, S.Pd senada mengatakan, seluruhan siswa kelas 5 yang menjalani ANBK di Kec. Nagreg sudah paham menggunakan komputer atau laptop, karena mereka sudah menjalani simulasi dan hari ini Kamis, 3 Nopember 2022 pelajaran numerasi dan literasi,” imbuhnya.

Musyawarah kerja kepala sekolah (MKKS) Kec. Nagreg Jajang Solihin, S.Pd mengaku senang, yang mana para kepala sekolah mendukung program pemerintah.

”Yakni ANBK siswa kelas 5 yang sebelumnya mereka (siswa, red) ikut simulasi dengan tujuan supaya siswa tahu cara menggunakan laptop atau komputer,” terang Jajang.

Kepala SDN Kujang Ayi Julaeha, S.Pd menegaskan, 22 siswa kelas 5 sebelum melaksankan ANBK terlebih dahulu diberi pengetahuan tentang laptop.

”Yakni simulasi dan saya yakin siswa kelas 5 SDN Kujang bisa mengisi soal yang diberikan oleh pusat,” kata Ayi penuh percaya diri.

“SDN Nyalindung menyedikan, 10 laptop ditambah laptop lainya dari SDN peserta ANBK yang menginduk ke SDN Nyalindung,” sebut Hj. Alis menambahkan. A56

Show More
Back to top button