Uncategorized

Anggota Penerangan Kodim (Pendim) 0610 Sumedang, Serda Wanda Mengikuti Vicon

Sumedang,eljabar.com– Salahsatu anggota Penerangan Kodim (Pendim) 0610 Sumedang, Serda Wanda mengakui, telah mengikuti pembekalan teknis Video Conference (Vicon) Kartika 2018 yang digelar di Mabes TNI AD selama dua hari, mulai tanggal 28 hingga 29 Juni 2018.

“Kegiatan itu, dibuka  oleh Kepala Pusat Komando dan Pengendalian Angkatan Darat (Kapuskodalad) Kolonel Inf Agus A Rauf.
Diikuti 101 peserta dari perwakilan Kodim Jajaran Kodam III, Kodam IV, Kodam V, dan Kodam Jaya,” ucapnya kepada eljabar.com, Jum’at (29/6/2018).

Menurut Serda Wanda, dalam kegiatan tersebut, dirinya mendapatkan sejumlah materi seperti, perkembangan vicon di jajaran TNI AD, pengetahuan tentang vicon, gangguan yang sering dijumpai dan teknis mengatasinya, serta teknik dan prosedur penggunaan vicon.

“Sedangkan untuk praktek meliputi peragaan tentang prosedur penggunaan vicon, prosedur menghidupkan dan mematikan serta prosedur penggunaan yakni paparan rencana, komunikasi langsung via vicon dan penayangan video,” terangnya.

Dikatakan Wanda, kegiatan Vicon Kartika 2018 bertujuan untuk membekali dan meningkatkan pemahaman, kemampuan, dan keterampilan para peserta penataran.

“Agar di satuan masing-masing nantinya mampu dan memiliki kualitas sebagai seorang operator atau teknisi vicon dalam mengoperasikan, menggelar, memelihara, serta memanfaatkan perangkat Video Confrence di satuan,” jelasnya.

Selain itu, jelas Wanda, supaya masing-masing peserta dapat menjadi operator vicon juga dapat menangani setiap kegiatan di satuan khususnya di bidang Video Conference.

“Serta dapat memelihara dan mengatasi kesulitan ataupun kendala yang dihadapi saat pelaksanaan kegiatan vicon ke satuan bawah maupun vicon ke satuan atas. Sehingga, setiap kegiatan dapat terlaksana dengan baik dan lancar,” pungkasnya.(abas)

Show More
Back to top button