Sementara itu, Ketua DPRD Maybrat, Ferdinando Solossa mengatakan, pihaknya harus jemput program pemerintah.
“Kebijakan anggaran tentunya mengikuti program skala prioritas yang ada. Ini tentunya merupakan kesinambungan, dan menjadi skala prioritas tahap berikutnya. Oleh sebab itu diingatkan kepada masyarakat untuk dapat mendukung kebijakan pemerintah daerah,” katanya.
“Titik awal kita mulai dari Mare. Itu artinya ada keseriusan pemerintah buat masyarakatnya. Mare juga menjadi daerah yang membuka akses antar Kabupaten Maybrat dan Tambrauw,” tuturnya.
Menurutnya, kondisi jalan wilayah Mare merupakan salah satu jalan di wilayah Maybrat yang rusak berat. (Abas)