Regional

Bupati Dony Ahmad Munir Mengunjungi Rumah Tidak Layak Huni Milik Ny. Entit di Hari Libur Waisak

Sumedang, eljabar. Com — Hari libur Waisak, Rabu (26/5/2021) diisi Bupati Dony Ahmad Munir dengan mengunjungi rumah tidak layal huni milik Ny. Entit (72), warga Lingkungan Talun Kidul RT 01 RW 05 Kelurahan Talun Kecamatan Sumedang Utara.

Selain untuk bersilaturahmi, kunjungan tersebut dimaksudkan untuk menyampaikan bantuan dari Baznas Kabupaten Sumedang untuk memperbaiki Rutilahu milik Ny. Entit di atas tanah miliknya yang sudah bersertifikat seluas kurang lebih 112 M².

Bantuan secara simbolis diserahkan oleh Bupati kepada Nasri, putra Ny. Entit, dengan disaksikan oleh Ketua Baznas Kabupaten Sumedang Ayi Subhan Hafas.

Hadir pula dalam kesempatan tersebut, unsur Forkopimcam Sumedang Utara, Lurah Talun beserta Bhabinsa dan Babinkamtibmas, tokoh masyarakat, dan para Ketua RW/RT setempat.

Dikatakan Dony, pihaknya segera mendatangi rumah tersebut setelah mendapat laporan dari warga yang juga tetangganya akan kondisi yang ada.

“Saya dapat laporan dari Kang Ibro Viking tentang tetangganya yang rumahnya tidak layak huni. Saya berupaya untuk bisa membangunkannya lewat Baznas Sumedang,” ujarnya.

Ia menambahkan, bantuan rehab Rutilahu merupakan salah satu program unggulan di Kabupaten Sumedang dalam rangka mengentaskan kemiskinan.

“Program perbaikan Rutilahu ini ada dari berbagai sumber, baik dari APBD kabupaten atau provinsi dan dari pusat. Ada juga dari CSR dan dari Baznas Sumedang seperti keluarga Ma Entit ini,” ucapnya.

Bupati berharap agar rehab Rutilahu milik Ny. Entit segera dilaksanakan dengan dibantu oleh unsur pemerintah dan warga setempat.

Show More
Back to top button