Pemerintahan

Bupati Sumedang Berharap Perangkat Desa Miliki Kompetensi yang Baik dalam Bertugas

SUMEDANG, eljabar.com — Bupati Sumedang H. Dony Ahmad Munir didampingi Kepala Dinas Pemberdayaan Masyarakat Desa (DPMD) Kabupaten Sumedang Endah Kusyaman menerima audensi jajaran pengurus Persatuan Perangkat Desa Indonesia (PPDI) Kabupaten Sumedang di Gedung Negara, Senin (3/2/2020).

Dalam pertemuan ini, dibahas mengenai berbagai aspirasi para perangkat desa dan rencana kegiatan Bupati Award terkait penilaian bagi para perangkat desa se-Kabupaten Sumedang.

Ketua PPDI Kabupaten Sumedang Atep Ruspendi menuturkan, pembentukan PPDI ini dilakukan dengan tujuan sebagai wadah berhimpunnya perangkat desa dengan maksud untuk memperjuangkan hak-hak perangkat desa di Kabupaten Sumedang.

Menurut Atep, selain dilatarbelakangi karena kondisi desa maupun untuk sharing kegiatan, salah satu yang menjadi motivasi terbentuknya PPDI adalah ketika terjadi pasca pilkades terkait pemberhentian perangkat desa secara sepihak yang dilakukan oleh para kepala desa terpilih.

Atas dasar hal tersebut, pihaknya sepakat membentuk suatu forum atau wadah untuk menjembatani itu semua termasuk memfasilitasi bahkan mengedukasi perangkat desa yang secara aturan sudah ada ketentuan yang mengatur secara khusus terkait perangkat desa.

“PR besar adalah di bulan april kita menghadapi Pilkades lagi. Salah satu tugas PPDI adalah mengayomi para perangkat desa yang berada dibawah ketika terjadi hal itu seperti yang terjadi di Cirebon terkait pemberhentian sepihak,” ujarnya.

Ditambahkannya, kehadiran PPDI bukan untuk menyaingi organisasi yang ada tetapi untuk saling mendukung dan lebih menguatkan demi kemajuan desa. kedepan, para perangkat desa di bawah naungan PPDI bisa terus bersinergi dalam mendukung visi misi Bupati dan Wakil Bupati Sumedang.

Menanggapi aspirasi yang disampaikan, Bupati Dony Ahmad Munir menyambut baik dan merespon secara positif keberadaan Persatuan Perangkat Desa Indonesia (PPDI) di Kabupaten Sumedang. Menurutnya, kehadiran PPDI akan turut menjadi bagian dari solusi dalam mensuport dan mengakselerasi terwujudnya kesejahteraan masyarakat di desa melalui perangkat desa yang kompeten.

“Kami sangat menyambut baik dan memberikan suport atas kehadiran PPDI tentunya dengan harapan keberadaannya akan memberikan kemanfaatan pada internal organisasi baik berupa peningkatan kapasitas dan kesejahteraan perangkatnya. Kemudian yang kedua bisa memberikan kemanfaatan dan kemaslahatan kepada masyarakat,” ungkapnya.

Dikatakan Bupati, salah satu prasyarat desa bisa maju adalah perangkat desa yang memiliki kompetensi yang baik dalam menjalankan tugasnya. Dengan anggaran yang sangat besar, kata bupati, didalamnya ada kontribusi perangkat desa dalam menghantarkan kesejahteraan masyarakat.

“Sekarang anggaran untuk desa sangat besar, total Sumedang hampir 360 miliar. Kalau ini berhasil, masyarakat akan cepat sejahtera dan didalamnya ada konstribusi dari perangkat desa yang bisa menghantarkan anggaran itu menjadi sebuah kesejahteraan masyarakat. Jadi kalau desa maju, kecamatan maju kabupaten maju, keatasnya maju,” kata Dony.

Lebih lanjut Bupati mengingatkan agar berbagai kendala seperti kompetensi para perangkat desa dan dana desa yang kurang efektif dan transparan bisa terus diperbaiki dan ditingkatkan. Ia pun mengharapkan, adanya prioritas kegiatan yang dilaksanakan pemerintah desa yang berdampak terhadap kemajuan dan kesejahteraan desa. (Abas)

Show More
Back to top button