SUMEDANG, eljabar.com — Bupati Sumedang Dr. H. Dony Ahmad Munir ST. MM bersama keluarga H. Ma’soem, Prof Ceppy Nasahi melakukan peletakan batu pertama menara Lift Masjid Raya Ciromed (Merci) di Dusun Ciromed, Desa Kutamandiri Kecamatan Tanjungsari, Kamis (13/3/2025).
Selain itu, Dony juga menjadi nazhir atau pihak yang menerima amanah harta wakaf dari wakif keluarga besar H. Ma’soem atas sebidang tanah dan bangunan Masjid Ciromed, seluas 4.015 meter persegi.
Wakaf diserahkan langsung H. Ceppy Nasahi Ma’soem, putra Alm H. Ma’soem kepada masyarakat Kecamatan Tanjungsari dengan disaksikan Bupati Sumedang Dony Ahmad Munir di masjid Ciromed.
Dony mengatakan, Masjid Ciromed dibangun pada tahun 2022 semasa Bupati H. Misbah. Saat itu wakaf oleh almarhum H. Masoem kepada masyarakat sekitar dengan disaksikan Bupati Misbah.