Pemerintahan

Bupati Sumedang Terpukau Aksi Story Telling Arkan Arzio

SUMEDANG, elJabar.com — Aksi Arkan Arzio Athala yang melakukan story telling Sasakala Gunung Tampomas menarik perhatian Bupati Sumedang Dony Ahmad Munir.

Murid TK  Negeri Pembina Sumedang dengan penuh penghayatan mengisahkan cerita gunung yang menjulang tinggi di tengah-tengah Kabupaten Sumedang saat Pengukuhkan dan Pelantik Bunda PAUD Kabupaten Sumedang di Gedung Negara, Selasa (16/9/2025).

Bupati Dony mengapreasi penampinan yang luar biasa dari Arkan. Story telling ini bertujuan untuk menanamkan nilai-nilai karakter positif kepada anak-anak sejak usia dini. Seperti kejujuran, keberanian, dan kepedulian.

“Melalui dongeng ini, anak-anak belajar memahami makna kebaikan dengan cara yang menyenangkan. Ini juga bisa menjadi upaya untuk meningkatkan minat membaca dan memperkuat karakter mereka,” ujar Dony.

Bupati menyebutkan dirinya sangat terkesan dengan story telling tentang Gunung Tampomas.

Ia berharap, Bunda PAUD  Sumedang bisa bergerak mencetak generasi masa depan di Sumedang salah satunya yaitu Arkan Arzio.

“Bunda PAUD memiliki rencana aksi untuk menjadikan anak PAUD ini tumbuh dan berkembang dengan kasih dan keteladanan,” imbuhnya.

Dony berharap, Bunda PAUD hadir sebagai figur penggerak partisipasi masyarakat dan pemangku kepentingan di setiap wilayah.

“Bunda PAUD memiliki peran strategis dalam memastikan layanan PAUD bermutu dapat dirasakan secara merata hingga tingkat desa,” tandas Dony. (fad/hum)

Show More
Back to top button