Dalam Rangka GISA, Disdukcapil Kab. Sumedang Jemput Bola Pembuat KTP-e
SUMEDANG, eljabar.com,- Kepala Dinas Kependudukan dan Pencatatan Sipil (Disdukcapil) Kab. Sumedang, Agus Rasjidi mengungkapkan, dalam rangka lounching Gerakan Indonesia Sadar Adminduk (GISA), Disdukcapil Prov. Jawa Barat akan melaksanakan pelayanan jemput bola atau mengunjungi secara langsung, pembuatan administrasi kependudukan Kartu Tanda Penduduk Elektronik (KTP-e) di Kampus Institut Pemerintahan Dalam Negeri (IPDN) Jatinangor.
“Pelayanan pembuatan KTP-e akan berlangsung selama tiga hari. Mulai tanggal 11 hingga 13 April 2018 mendatang” ujarnya kepada eljabar.com, Rabu (4/4/2018).
Ia menuturkan, pelayanan administrasi kependudukan tersebut untuk masyarakat Kab. Sumedang juga luar domisili yang tinggal di Kec. Jatinangor dan sekitarnya, seperti mahasiswa, pegawai pabrik dan lainnya.
“Adapun sejumlah persyaratan yang harus dilengkapi, yakni telah memiliki surat keterangan berupa fotokopi Kartu Keluarga (KK), Surat Keterangan (Suket) dari desa. Bagi masyarakat yang hilang KTP-e nya, harus menyertakan Surat Ketarangan Kehilangan dari Kepolisian.
Selanjutnya, Bagi KTP-e yang rusak, agar menunjukkan fotokopi dan fisik KTP-e lama disertakan pula fotokopi KK. Sedangkan untuk perekaman KTP-e baru, harus membawa KK, fotokopi dan asli,” terangnya.
Dikatakan Agus, selain gratis, pelayanan tersebut juga akan melibatkan tim dari Kemendagri dan Bandung raya. (abas)