Pendidikan

Disidak Ruswan Rustandar, SDN Abdi Negara, KORPRI dan Buah Dua Laksanakan Upacara Bendera

KAB. BANDUNG,eljabar.com,- Kepala Plt UPT TK, SD dan Non Formal Kec. Rancaekek Drs. Ruswan Rustandar M.Si, yang juga Ketua Forum UPT Kab. Bandung melakukan inpseksi mendadak (sidak) ke tiga SDN di Kec. Rancaekek, Senin (12/11/2018).

Ditemui usai sidak, Ruswan mengatakan, sidak ini guna memastikan apakah SDN Abdi Negara yang dikepalai Elis Pratiwati, S.Pd, SDN Korpri dikepalai Cucuc, S.Pd dan SDN Buah Dua yang dikepala Hj. Yuyun, S.Pd melaksanakan uparaca kenaikan bendera.

“Ternyata ketiga sekolah tersebut melaksanakan upacara kenaikan bendera merah putih di halaman sekolah masing-masing. Saya pun bangga,” tuturnya.

Perlu diketaui, imbuh Ruswan, upacara kenaikan berdera oleh siswa, guru dan kepala SDN diiringi lagu Indonesia raya, salah satunya untuk menanamkan rasa kebangsaan dan nasionalime.

“Upacara bendera diwajibkan sesuai dalam permendikbud RI Nomor 23 tahun 2015 tetang penumbuhkan budi pekerti dan latihan kepememimpinan, sekaligus kesempatan bagi kepala sekolah untuk berbicara langsung pada seluruh siswa. Diharapkan, setiap Senin seluruh SD di Kec. Rancaekek melaksanakan upacara kenaikan berdera,” papar Ruswan.

Elis, Kepala SDN Abdinegara dan Cucu (Kepala SDN Korpri) senada mengatakan, bahwa setiap hari Senin pihaknya sudah terbiasa melaksanakan upacara kenaikan bendera dengan tujuan menanamkan  kebangsaan, nasionallisme dan melatih kepemimpinan serta kekompakan antara siswa dan guru.

“Upacara ini sangat penting. Jadi kami mewajibkan agar guru dan siswa melaksanakan upacara tersebut,” katanya.

A56

Show More
Back to top button