Nasional

Drainase Jalan Pemuda Situbondo Diganti Box Culvert, Lalu Lintas Diatur Sistem Buka Tutup

BANYUWANGI, eljabar.com — Unit Pelaksana Teknis Jalan dan Jembatan (UPT PJJ) Banyuwangi, Dinas PU Bina Marga Jatim melaksanakan pekerjaan penggantian gorong-gorong lama dengan box culvert di Jalan Pemuda link 218.23K desa Kotakan, Kabupaten Situbondo.

PPK Pemeliharaan Jalan dan Jembatan UPT PJJ Banyuwangi, Bachtiar Adi Wijaya menjelaskan bahwa box culvert yang digunakan berukuran 100x100x120 centimeter. Kegiatan tersebut bertujuan untuk mewujudkan sistem drainase yang lebih estetik, aman, dan tahan lama sehingga sejalan dengan tata kelola infrastruktur perkotaan di era sekarang.

“Gorong-gorong atau saluran air merupakan bagian utama dari sistem drainase ini. Namun, seiring dengan perkembangan zaman dan peningkatan kebutuhan, banyak gorong-gorong lama yang tidak mampu menampung volume air yang semakin besar. Jadi solusinya adalah menggantinya dengan box culvert,” kata Bachtiar pada Jumat 8 Desember 2023, dilansir dari akun resmi media sosial DPU Bina Marga Jatim pada Sabtu 9 November 2023.

 

Lanjut Bachtiar, pemilihan box culvert karena bahan pabrikan tersebut dapat menampung aliran air dengan kapasitas yang lebih besar daripada gorong-gorong konvensional. Selain itu, box culvert juga lebih tahan terhadap tekanan tanah di atasnya sehingga lebih tahan lama.

“Keuntungan lain dari box culvert adalah lebih meningkatan keamanan, pencegahan banjir, dan perpanjangan umur pakai infrastruktur drainase. Selain itu keindahan lingkungan perkotaan juga bisa terwujud melalui penggunaan box culvert yang lebih modern dan estetik,” lanjutnya.

“Jadi ini juga menjadi sebuah investasi dalam perbaikan dan modernisasi infrastruktur perkotaan. Kami harap daerah lain juga bisa menerapkan teknologi ini untuk memperbaiki sistem drainase perkotaan, guna mendukung kualitas hidup masyarakat dan pembangunan perkotaan secara berkelanjutan,” pungkasnya.

Sebagai informasi, sebelum pelaksanaan penggantian tersebut, telah dilakukan koordinasi dengan pihak Satlantas Polres Situbondo untuk enerapkan manajamen lalu lintas, buka tutup jalan selama proses penggantian gorong-gorong lama tersebut. (wn/bmnws

Show More
Back to top button