Dukung IP – SJ, Begini Cara RELIP Merebut Hati Masyarakat Sumedang
SUMEDANG, eljabar.com – Sepanjang mata memandang ketika komunitas relawan pemenangan calon bupati/ wakil bupati Sumedang, Irwansyah Putra – Sidik Jafar yang berlable Relawan Irwansyah Putra ( RELIP) melakukan Grass root ( berhubungan kepada masyarakat hingga akar rumput) ke sejumlah wilayah di kabupaten Sumedang.
Pantauan kami di lokasi, Relip melakukan Grass root dengan menggunakan dua boneka miniatur banteng dan pohon beringin yang bertuliskan nomor 4 sebagai nomor urut paslon bupati/ wakil bupati Sumedang yang diusung PDIP – Golkar. kedua boneka miniatur tersebut berjalan kaki menghampiri masyarakat dan boneka tersebut pun tak luput menjadi pusat perhatian masyarakat, masyarakat pun berebut untuk berfoto bersama dua boneka miniatur tersebut.

Sementara, Ketua Relawan Irwansyah Putra ( RELIP) , Sulaeman mengatakan road show ini merupakan upaya dari kami ( RELIP_red) untuk memperkenalkan paslon yang kami dukung kepada masyarakat Sumedang.
“ Sampai hari ini kami telah melakukan Road Show di 11 dari 26 kecamatan di Sumedang, insha Allah kami akan road show ke semua kecamatan di Kabupaten Sumedang, “ tutur Sulaeman kepada eljabar.com saat ditemui saat Road Show di Kecamatan Jatinangor, Kab.Sumedang, Kamis ( 29/3/2018).
Sulaeman menjelaskan, selain mengenalkan paslon yang kami dukung kepada masyarakat, kami pun bersilaturahmi kepada koordinator RELIP ditingkat Kecamatan, Desa, dan di tingkat RW.
“ kami akan selalu berupaya untuk merebut hati masyarakat dan kami optimis Irwansyah Putra – Sidik Jafar dapat menjadi pemenang di Pilkada Sumedang, “ tegasnya (kiki/arif)