Eka Setiawan: Semoga Seluruh Karya Saya Bermanfaat Bagi Warga Sumedang
Sumedang,eljabar.com — Di akhir masa kepemimpinannya sebagai Bupati Sumedang, Eka Setiawan berharap seluruh karya yang Ia kerjakan selama menjabat Bupati, dapat bermanfaat bagi masyarakat Kabupaten Sumedang.
Harapan tersebut disampaikannya pada saat memberikan salam perpisahan dalam acara Serah Terima Jabatan Bupati Sumedang dari dirinya kepada Penjabat Bupati Sumedang, Ir. H. Sumarwan Hadisoemarto, yang digelar di Gedung Negara Sumedang, Senin,(9/7/2018).
“Saya merasa bergembira karena dapat menyelesaikan tugas di sini (Sumedang) dengan baik. Selama kurang lebih 19 tahun bekerja, sejak jadi birokrat hingga terakhir jadi Bupati, sedikit banyak telah menghasilkan karya yang mudah-mudahan dapat dikenang dan dimanfaatkan oleh seluruh masyarakat Sumedang,” tuturnya.
Dalam amanatnya saat itu dirinya juga berpesan kepada seluruh jajaran Pemerintah Kab. Sumedang agar mampu melayani seluruh warga masyarakat Sumedang lebih baik lagi di masa yang akan datang.
“Sumedang ini insya Allah merupakan sebuah daerah yang akan terus berkembang. Masyarakatnya pun sudah terbukti sangat loyal pada pemerintahannya. Oleh karena itu, khusus kepada temen-temen birokrat agar lebih kenceng lagi kinerjanya, demi memberikan pelayanan terbaik kepada masyarakat,” harapnya.
Seiring dengan telah berakhirnya masa jabatan Bupati Sumedang periode 2013-2018 tepatnya pada 5 Juli lalu, Eka pun menyampaikan ucapan terima kasihnya kepada seluruh jajaran Pemkab dan masyarakat Sumedang, yang dinilainya telah banyak membantunya ketika dirinya menjabat Bupati.
“Mulai besok, mungkin saya tidak akan sering berada di Sumedang karena memang domisili saya di Bandung. Untuk itu, saya mohon pamit, dan saya sampaikan terima kasih atas dukungan dan bantuannya selama ini. Semoga, ke depan Kab. Sumedang ini menjadi kabupaten yang lebih maju dan berkembang,” tukasnya.
Sementara itu, sesuai dengan Surat Keputusan Menteri Dalam Negeri Nomor 131.32-1925 tahun 2018, telah menempatkan Ir. H. Sumarwan Hadisoemarto menjadi Penjabat Bupati Sumedang.
Sebelumnya, memang Sumarwan juga pernah menjadi Penjabat sementara Bupati Sumedang selama kurun waktu 129 hari, tepatnya dari 15 Februari s.d 23 Juni 2018. Jadi, sosok Sumarwan bukan orang asing lagi khususnya bagi kalangan birokrat Sumedang.
Berkaitan dengan pelaksanaan Sertijab, selepas pelaksanaan penandatanganan Sertijab berikut memori jabatan dari Bupati Sumedang sebelumnya, Eka Setiawan, Penjabat Bupati Sumedang, Sumarwan Hadisoemarto mengungkapkan apabila penunjukan dirinya oleh Mendagri selaku Penjabat Bupati Sumedang adalah guna mengawal laju pemerintahan di Kab. Sumedang, sampai dengan Bupati dan Wakil Bupati Sumedang definitif pada September mendatang.
“Hari ini, saya mulai ditugaskan Mendagri untuk mengawal pemerintahan di Kab. Sumedang, sambil menunggu Bupati yang definitif hasil Pilkada kemarin,” katanya.
Selama menjadi Penjabat Bupati, dijelaskan Sumarwan apabila tugasnya itu pada prinsipnya adalah guna mengawal pelaksanaan pemerintahan yang telah ditetapkan.
“Dalam kurun waktu 90 hari ke depan, saya harap sekaligus mengajak, mari bersama-sama menjaga kondusifitas selama masa transisi pergantian kepemimpinan yang terjadi sekarang ini, dan tetap fokus semata-mata (bekerja) demi peningkatan kesejahteraan masyarakat,” tutupnya.(Abas)