Pendidikan

Kinerja Buruk, Oknum Kepala SDN Mengklaim Jadi Koorwil?

KAB. BANDUNG, eljabar.com,- Di kalangan pengawas SD tertentu dan di sebagian Pengurus Cabang Persatuan Guru Republik Indonesia (PGRI) kecamatan, di Kab. Bandung sedang hangat diperbincangkan oknum Kepala Sekolah Dasar Negeri (SDN) yang juga Ketua Cabang PGRI kecamatan yang mengklaim dirinya alih status dari kepala SDN fungsional jadi Staf Khusus Kepala Bidang Sekolah Dasar (Kabid SD) Kab. Bandung yang berkantor di Soreang. Tak pelak, klaim itu jadi gunjingan.

Kepala Dinas Pendidikan (Kadisdik) Kab. Bandung DR. H. Juhana M.M.Pd ketika hendak dikonfirmasi melalui telepon selulernya perihal isu tersebut, Senin (1/4/2019) tidak menjawab.

Sumber mengatakan, di Kab. Bandung ada aturan jika kepala sekolah atau fungsional ingin promosi ke UPT stuktural harus mutasi dulu ke pengawas atau ke penilik, baru naik ke UPT.

“Adapun terkait adanya oknum kepala SDN mengklim dirinya akan jadi staf khusus Kabid SD itu tentu salah. Pasalnya, staf khusus di disdik tidak ada. Kalau pun benar dia dijadikan staf, itu bagus sebagai hukuman dari kesalaham saat menerima bantuan diduga koruptif, yaitu waktu lalu saat sekolah mendapat batuan paving blok diduga diganti adonan semen atau dipelester,” paparnya.

Tak hanya itu, ungkap sumber, tahun lalu sekolah dapat bantuan rehah ruang kelas Dana Alokasi Khusus (DAK) terindikasi kusennya tidak diganti.

“Kemudian sebelumnya, sekira tahun 2012/2013 mendapat bantuan bangunan perpustakaan dikerjakan pihak ketiga. Termen pertama uang cair 40 persen, namun oknum pemborongnya kabur, dana tinggal 70 persen. Lalu termen kedua cair 40 persen, konon dikerjakan sensiri karena tidak ada pemborong yang mau. Namun apa yang terjadi diduga bangunan tidak terwujud, dan uang 40 persen raib entah kemana,” ucapnya.

Anehnya lagu, imbuh sumber, oknum tersebut bukannya diberi sanksi malah terindikasi dipertimbangan dan dijadikan Koordinator Wilayah Bidang TK, SD, SMP dan Non Formal Kecamatan.

“Lantas timbul pertanyaan publik, apakah hal ini ada main mata?” pungkas sumber yang meminta tidak disebutkan namanya itu.

A56

Show More
Back to top button