BANDUNG, eljabar.com — Kredit Koperasi dari bank bjb berhasil menyelamatkan Koperasi Unit Desa Puspa Mekar di Bandung Barat yang sempat kolaps karena terlilit utang.
Cerita ketika pada tahun 1999, Koperasi Unit Desa Puspa Mekar berdiri dan menjalankan kegiatan usaha pada bidang penampungan susu sapi di Desa Cihanjuang, Kabupaten Bandung Barat.
Ada lima orang pengurus dan memberdayakan sumber tenaga dari peternak susu sapi setempat.
Namun, kisah minor kemudian hadir karena pada tahun 2004, koperasi terlilit utang sangat besar mencapai Rp 2,5 miliar. Perjalanan bisnis yang semula direncanakan sistemik, justru berlangsung dengan tidak baik dan koperasi dinyatakan kolaps.
Kenyataan tersebut membuat keempat pengurus kemudian memilih pergi meninggalkan koperasi. Sehingga hanya menyisakan seorang pria bernama Djatnika sebagai subjek tunggal penggerak keberlangsungan kegiatan usaha koperasi.