Pemerintahan

Kunjungi Sejumlah Kampung, Pj. Bupati Maybrat Yakinkan Warga Kehadirannya Untuk Kesejahteraan

MAYBRAT, eljabar.com,– Pj. Bupati Maybrat, Bernhard E. Rondonuwu bersama Danrem 181/PVT, Plh Sekda, Anggota DPR dan pimpinan OPD mendatangi Kampung Bori, Kampung Kokas, Kampung Konja, Rabu, 19 April 2023.

Kedatangan sejumlah pejabat ini untuk menjawab langsung aspirasi Aliansi Maybrat Peduli Kemanan, di kantor DPRK Maybrat, pada 17 April 2023 lalu.

Dalam kesempatannya, Bernhrad mengatakan, kedatangannya untuk mengemukakan kehadiran pemerintah untuk masyarakat.

“Tugas utama kami yaitu melayani masyarakat, dalam semua aspek.Pembangunan yang dilakukan, tidak lain semata-mata untuk kepentingan masyarakat di Kabupaten Maybrat,” ungkapnya.

Ia mengatakan, niat pemerintah tidak mencelakai masyarakatnya, tetapi untuk mensejahterakan.

“Wilayah Maybrat ini sudah saya kelilingi. Hanya Aifat Timur Jau yang belum. Kedatangan kami tak lain untuk melihat, mendengar secara langsung kondisi dan aspirasi masyarakat dengan metode 3 M, yaitu (melihat, mendengar, dan melakukan) supaya ketika kita ambil kebijakan itu tepat pada sasaran masyarakat,” ungkap Bernhard.

Ia mengatakan, sejumlah pusat pemerintahan, seperti kementeria telah ia datangi untuk melobi pembangunan di Maybrat. Bahkan pemerintah pusat dan provinsi pun tak luput dari lobinya.

“Namun mereka minta jaminan keamanan sehingga saya menyurati ke Pangdam dan ke kapolda agar adanya jaminan keamanan karena kebanyakan orang di luar sana berpikir Maybrat itu tidak aman, ini yang menjadi hambatan utama kita,” katanya.

Maka dari itu, imbuhnya, anggota TNI/Polri masuk duluan ke wilayah Maybrat untuk menjamin keamanan dan kenyamanan bagi para pekerja. Sehingga dengan mudah Maybrat mendapat sejumlah pembangunan, baik infrastruktur dan pengadan.

“Tahun ini kita juga sudah siapkan anggaran cukup besar, untuk mempercepat pembangunan. Anggaran tersebut fokus kita pada pembangunan Infrastruktur jalan di wilayah Aifat Raya,” jelasnya.

Menurut Bernhard, sementara ini semua sudah dalam tahap proses, yaitu buka pelelangan dan yang menang tender langsung kerja.

“Saya mengajak seluruh masyarakat untuk tetap bersabar menunggu proses tersebut,” tandasnya. (Abas)

Show More
Back to top button