Kwarran Kecamatan Cileunyi Gelar Raker Tahun 2023
KAB. BANDUNG, eljabar.com — Kedatangan Mabiran/Camat Cileunyi Drs. Agus Rizal, M.Si, Korwas Kab.bl Bandung Entis Sutisna, S.Pd dan dari Kwarcab Kab. Bandung pada rapat kerja (raker) Kwarran Kec. Cileunyi tahun 2023 disambut Lengser siswa SDN Cintagelar.
Acara tersebut dipimpinan Kepala Mabigus SDN Supriatna, S.Pd., M.Pd dan dihadiri Mabigus SD, perwakilan pembina pramuka, pengawas unsur Mabiran Cilenyi dan Saka Bayangkara Aiptu S.I. Mardiana, MT.
Dalam kesempatan itu Agus menyampaikan, selamat melaksanakan rapat ranting tertinggi Kec. Cileunyi tahun 2023 semoga lancar.
“Dan kita nanti hendak mengujungi sekolah-sekolah yang ada di Kec. Cileunyi,” anji Agus.
Ketua Kwarran Cileunyi Aat Sumirat, S.Pd., M.MPd saat dikonfirmasi menjelaskan, Kwartir Ranting Cileunyi gelar rapat kerja ranting (rakerran) guna menyampaikan program yang sudah terlealisasi di tahun 2022 dengan junlah ada 90 item.
“Diantaranya Gelang Ajar untuk para pembina, lomba tingkat kecamatan, peserta jamnas dan yang terakhir, yakni kursus mahir dasar (KMD) untuk para pembina,” sambungnya.
“Adapun untuk tahun 2023 sudah disusun drafnya tinggal tergantung kesepakatan sidang komisi masing-masing hari ini,” tutur Aat kepada eljabar. com, Rabu (08/02/2023).
Saat yang sama Ketua PGRI cabang Cileunyi Aan Suryana, S.Pd berkata, dari organisasi mitra sangat mendukung dilaksanakan rapat ranting, sebab sebagai bentuk pertanggungjawaban pada pengurus Kwarran Cileunyi pada gerakan pramuka.
“Ditegaskanya sesuai anggaran dasar dan anggaran rumah tangga (AD/ART) setiap satu tahun harus ada pertanggungjawaban kegiatan yang sudah dilasakan juga yang belum maupun yang sedang dilaksanakan harus disampaikan pada peserta rapat,” tutur Aan.
Entis mengatakan, perencanaan Rakerran Kec. Cileunyi dan penyempurnaan program tahun 2023 sekaligus laporan pertanggungjawaban kerja yang sudah dilaksanakan 2022 itu bagus.
”Kedepanya kegiatan ini (rakerran, red) harus dilaksanakan guna mengevaluasi program kerja yang sudah dilaksanakan,” harap Entis.
Asep mengaku bangga SDN Cintagelar dipercaya sebagai tuan rumah rakerran mudah-mudah menjadikan sebuah harapan baru.
“Dan mempersiapkan siswa/i berlatih rutin seni sunda lengser guna mapag bapak mabiran dan peserta rakerran,” imbuhnya. A56