“Terakhir dan menjadi hal yang harus digaris bawahi adalah, para profesional ini tidaklah lulus sebelumnya dari kampus mereka sebelum pengisian muatan Rohani dan Ketakwaannya telah dipenuhi yang akan menjaga dan menuntunnya dalam menjalankan kiprah profesionalnya dengan penuh integritas, dan keikhlasan dalam pengabdiannya kelak untuk membangun bangsa dan negaranya,” tutupnya.
Tentang Ir. Resvani, M.B.A.
Dilansir dari website pribadinya, Resvani yang merupakan Sekretaris Jenderal PERHAPI (2021-2024) dalam kesehariannya di dunia professional adalah sebagai founder Indonesian Mining Center of Excellence (IMCE), suatu pusat penelitian teknis dan kebijakan Energi dan Pertambangan, serta founder & CEO PT Tura Group Indonesia yang merupakan holding dari PT Consulting Indonesia (Perusahaan Konsultan Pertambangan & Energi), PT Tura Teknologi Informasi (Perusahaan IT dengan core di bidang Pertambangan & Energi) dan PT Berkah Seroja Tura (Perusahaan Kontraktor Pertambangan), suatu grup usaha yang ia dirikan di akhir 2015 untuk membawa nilai-nilai dan idealisme profesionalitas dan integritas yang dipadukan dengan nilai kesetiakawanan sosial dalam perubahan dan pembangunan Industri Pertambangan dan Energi Indonesia.