Uncategorized

Momentum Ramadhan, OPBCI IPDN Gelar Baksos di Jatinangor

SUMEDANG, eljabar,com — Komunitas Obrolan Parkir Bawah Caringin IPDN (OPBCI) Jatinangor kembali gelar baksos berupa bagi bagi takjil gratis kepada pengguna kendaraan yang melintas di jalan raya Jatinangor, Kamis (31/5/2018).

Momentum Ramadhan, OPBCI IPDN Gelar Baksos di Jatinangor (1)Ketua OPBCI IPDN Jatinangor Yayan Dewa didampingi Prof Tjahja dan Prof Ilham selaku Pembina mengakui, kegiatan yang di inisiasi para karyawan IPDN itu, kerap di laksanakan setiap tahunnya terutama saat momentum bulan puasa ramadhan.

“Alhamdulillah, pada hari ke 14 puasa ini, kami dapat berbagi dengan masyarakat yang melintas di jalan raya Jatinangor tepatnya di depan kampus IPDN,” tuturnya.

Sementara itu Prof. Ilham menyebutkan, bahwa kegiatan didalam komunitas OPBCI IPDN Jatinangor, selama bulan ramadhan sangat banyak yang telah maupun akan dilaksanakan.

“Kegiatan selama ramadhan, lebih di dominasi bakti sosial berupa pemberian santunan, bantuan maupun kegiatan sosial lainnya,” ujarnya.

Menurutnya, Komunitas OPBCI IPDN Jatinangor selain sebagai wadah untuk bersilaturrahmi bagi karyawan juga sebagai tempat bertukar pikiran di antara para karyawan IPDN.

“Kami harapkan, para karyawan semakin solid tanpa ada dikotomi, semuanya bekerja sesuai tupoksi dan profesional,” pungkasny. (abas)

Show More
Back to top button