Personil Damkar Tanjungsari Harus Tangguh Menghadapi Berbagai hal
TANJUNGSARI,eljabar.com – Adanya kejadian insiden petugas Damkar yang tersengat listrik saat memadamkan Api di Cipajaran Desa Cintamulya Kec Jatinangor, membuat Unit Pelaksana Teknis (UPT) Damkar Tanjungsari harus benar benar tangguh dalam menghadapi berbagai hal kebakaran. Termasuk mempersiapkan personel yang telah dibekali kemampuan dan pelatihan dibidang bencana kebakaran dan penanggulangannya.
Jangan sampai, petugas yang niat menolong malah jadi korban akibat ketidak siapan dalam bidang kemampuan di medan kebakaran. Sebagaimana dikatakan Kepala UPT Damkar Tanjungsari, Yudi SE kepada wartawan di ruang kerjanya, Kamis (26/8).
“Ya untuk jumlah personel saat ini sudah cukup, ada 18 petugas dan 2 staf. Jadi, secara kuantitas personel sudah siap. Setiap ship dibagi 6 anggota yang piket. Sehari ada 3 ship jadi 3×6 pas 18 personel. Kami siap siaga 24 jam dan siap dipanggil dalam situasi bencana kebakaran dan pencegahan hewan buas,” ujarnya.
Meski demikian, lanjut Yudi secara kemampuan SDM masih perlu ditingkatkan seperti peningkatan kapasitas SDM Personel Damkar dan pelatihan pelatihan. Oleh karena itu, pihaknya berharap ke Pemkab Sumedang agar mempersiapkan SDM nya dulu terutama yang berkaitan dengan kemampuan personel dan safety terhadap keselamatan anggota dan masyarakat.
“Untuk jumlah mobil ada 1 unit, itu sudah memadai karena mobil Damkar kami terbaru dari yang dimiliki Damkar Sumedang. Bahkan, yang seri terbaru di kelasnya. Untuk menghandle 6 kecamatan (Tanjungsari, Sukasari, Rancakalong, Pamulihan, Jatinangor, dan Cimanggung) saya kira sudah cukup. Namun, untuk kapasitas SDM Personel Damkar memang harus ditingkatkan,” ujarnya.
Yudi pun menambahkan, khusus untuk kecamatan Jatinangor dan Cimanggung, dibackup mobil Damkar milik PT Polifyn, Kahatex, dan IPDN. Sehingga, masih bisa terbackup untuk kejadian kebakaran yang besar.
Tak hanya kejadian kebakaran, pihak Damkar pun siap jika dipanggil untuk menangkap hewan liar seperti ular, buaya, sarang tawon, dan binatang berbisa lainnya. Warga tinggal menghubungi Call center di 022 7911113, petugas Damkar Siap dipanggil 24 jam stanby.
Seperti diketahui, tugas pokok dan fungsi Damkar adalah melaksanakan penanggulangan bahaya kebakaran, pencegahan, Bimtek dan penyuluhan dalam upaya pencegahan dan penanggulangan bahaya kebakaran. Pelayanan masyarakat, seperti penyemprotan cairan disinsfektan ke sejumlah wilayah, dan pelatihan pelatihan bahaya kebakaran di rumah tangga.