Parlemen

Sektor Pariwisata Jadi Andalan Pemulihan Ekonomi

KAB. BOGOR, elJabar.com — Masa pandemi yang akan berubah menjadi endemi Covid-19 harus diimbangi dengan upaya pemulihan ekonomi, sehingga pada saatnya nanti masyarakat terutama yang terasa akibat dampak dari serangan Covid-19 sejak tiga tahun lalu, bisa kembali pulih dengan normal.

Di Kabupaten Bogor, salah satu sektor usaha yang diharapkan menjadi andalan pemulihan ekonomi tersebut adalah bidang pariwisata, yang didalamnya terdapat berbagai macam usaha. Mulai dari hotel, restoran, UMKM, kuliner dan aneka jenis jasa, serta budaya.

Ketua DPRD Kabupaten Bogor Rudy Susmanto mengatakan, sektor usaha Pariwisata diharapkan bisa menjadi andalan pemulihan ekonomi di bumi Tegar Beriman, karena didalamnya terdapat banyakya sub bidang usaha kepariwisataan.

“Sektor wisata itu banyak bidang dan potensinya juga cukup besar. Selain itu perputaran ekonomi di sektor wisata juga peluangnya cukup tinggi, sehingga bisa menjadi andalan pemulihan ekonomi di masa transisi sekarang ini,” jelas Rudy, kepada eljabar.com, Kamis (25/08/2022)

Rudy menilai, wilayah Kabupaten Bogor yang dikelilingi oleh segala potensi wisatanya diharapkan bisa segera bangkit perekonomiannya. Masyarakat Kabupaten Bogor yang sejak tiga tahun terakhir terdampak Covid-19 bisa kembali merasakan manisnya perekonomian mereka.

“Potensi Kabupaten Bogor di sektor Pariwisata ini, kan luar biasa. Sumber daya alamnya sangat mendukung, begitu juga dengan sumber daya manusianya. Di bidang wisata juga sudah banyak berkelas. Dan ini mudah-mudahan bisa mengulang kesuksesan kehidupan ekonomi mereka yang sempat terpuruk akibat Covid-19 sejak tiga tahu lalu,” paparnya.

Ketika disinggung soal pengelolaan pariwisata di Kabupaten Bogor, Rudy dengan tegas mengatakan, bagwa sektor pariwisata di Kabupaten Bogor harus dikelola dengan benar dan terarah untuk kepentingan semua pihak. Baik untuk masyarakat maupun untuk investornya, dengan mempetimbangkan aspek budaya, lingkungan, serta aturan yang sudah ditetapkan.

“Pariwisata di Kabupaten Bogor harus dikelola dengan baik dan benar, untuk kepentingan bersama dan bermanfaat untuk masyarakat Kabupaten Bogor serta investornya. Dan jangan lupa, kepentingan lingkungan, budaya adat istiadat serta aturan yang sudah ditetapkan, juga harus di pertimbangan,” tegasnya.

Rudi menambahkan, disektor pariwisata ada organisasi Perhimpunan Hotel dan Restoran (PHRI) sebagai tempat berkumpulnya para pengusaha dan pekerja perhotelan serta restoran. Dan PHRI bisa menjadi motor penggerak pemulihan ekonomi tersebut.

“Ada organisasi namanya PHRI dan itu harus jadi motor penggerak pemulihan ekonomi. Apalagi PHRI di Kabupaten Bogor kepengurusannya baru dipilih kembali. Saya percaya, mereka pasti bisa berinovasi dan berkreasi untuk kemajuan pariwisata,” ujarnya.

Ketua DPRD Rudy Susmanto juga mengucapkan selamat kepada ketua dan pengurus PHRI yang baru di Kabupaten Bogor. Semoga kedepannya bisa lebih baik lagi.

“Iya, saya juga ucapkan selamat kepada Ketua dan kepengurusan PHRI yang baru di Kabupaten Bogor. Semoga PHRI yang baru ini bisa membawa perubahan yang lebih baik untuk pemulihan ekonomi,” pungkas Rudy. (Muis/GS)

Show More
Back to top button