Pendidikan

SITH-ITB Bantu Petani Hasilkan Bibit Unggul Tanaman Hutan

SUMEDANG, eljabar.com — Guna menghasilkan benih dan bibit unggul tanaman hutan  dan memberikan wawasan keilmuan perbenihan tanaman hutan kepada para petani hutan rakyat di sekitar  Kawasan Pendidikan Gunung Geulis, SITH-ITB menggelar Pelatihan Introduksi Teknik Pengolahan Benih Tanaman Hutan pada Masyarakat Pelaku Benih dan Bibit Dalam Meningkatkan Produksi Benih dan Bibit Tanaman Hutan Berkualitas di Sekretariat Komunitas Petani Gunung Geulis di Desa Jatiroke Kecamatan Jatinangor, Sabtu (24/08/2019).

Ketua KKTK SITH-ITB yang juga mewakili Dekan SITH ITB, Dr. Eka Mulya Alamsyah mengatakan pelatihan ini Kerjasama KK Teknologi Kehutanan SITH-ITB dengan Forum Komunikasi Gunung Geulis.

Tujuannya, untuk memberikan wawasan kepada para petani khususnya di lingkungan kawasan hutan pendidikan Gunung Geulis. Adapun materi yang diberikan yakni

Pelatihan Teknik Mengelola Sumber Benih Berkualitas, oleh Dr Yayat Hidayat.

Kemudian Teknik Penanganan Buah dan Benih oleh Dr. Susana P. Dewi, dan Teknik Produksi Bibit Berkualitas oleh Dr Sopandi Sunarya.

“Semoga pelatihan ini bermanfaat bagi para petani guna meningkatkan jumlah produktivitas hasil pertanian. Bagaimana petani memilih benih, bibit, pemeliharaan hingga panennya. Semoga juga program pengabdiaan masyarakat ini menjadi bagian kami dalam Tridharma Perguruan Tinggi,” kata Eka.

Eka menambahkan, pihaknya sangat mengapresiasi respon petani Gunung Geulis yang antusias mengikuti pelatihanan ini. Meski pesertanya dibatasi namun tak menyurutkan niat para petani yang notabene sudah usia tua namun masih semangat menimba ilmu.

Ketua Forum Komunikasi Gunung Geulis, Saepudin mengatakan pelatihan ini sangat membantu petani dalam menambah wawasan keilmuan tentang pertanian. Sebab ada nilai-nilai dan ilmu yang akan diterima para petani di Gunung Geulis.

Seperti teknik mengelola sumber benih, Teknik penanganan buah dan benih dan teknik produksi bibit berkualitas, dan potensi yang belum tergarap.

“Saya berharap kegiatan ini mampu menghasilkan tingkat produktivitas pertanian di Komunitas Petani Gunung Geulis, seperti hasil tani melimpah, hasil perkebunan atau kayu kayu produktif,” tandasnya. (Abas)

Show More
Back to top button