ADIKARYA PARLEMEN
BANDUNG, elJabar.com – Berbicara pengembangan wilayah pesisir yang cukup strategis, kita tahu bahwa garis pantai yang panjang ini menyimpan potensi kekayaan sumber alam yang besar. Potensi itu diantaranya potensi hayati dan non-hayati.
Pengembangan wilayah pesisir merupakan bagian dari konsep pengembangan wilayah, dimana tujuan utama dari pengembangan wilayah tersebut adalah untuk pemerataan pengembangan antar wilayah, baik secara fisik, maupun sosial ekonomi wilayah tersebut.
Para nelayan yang sebagian besar masih prasejahtera, banyak tinggal di daerah sini. Keadaan pantai di Indonesia, termasuk di Jawa Barat sangat bervariasi. Mulai dari pantai pasir putih-berbatu, landau terjal, bervegetasi-berlumpur, teduh dan bergelombang.
Kondisi dan potensi semua ini menurut Anggota Komisi 4 DPRD Jabar, H. Kasan Basari, sangat cocok dengan berbagai peruntukannya. Seperti perikanan pantai, budidaya perikanan, industri perhotelan, turisme, dan lain-lain.
“Maka kondisi masyarakat dengan segala potensi yang ada ini, harus menjadi bahan perencanaan yang matang bagi pemerintah, dalam upaya pengembangan kawasan pesisir,” ujar H. Kasan Basari, kepada elJabar.com.
Di dalam konsep pengelolaan berbasis masyarakat, ini merupakan salah satu pendekatan pengelolaan sumber daya alam. Misalnya perikanan, yang meletakan pengetahuan dan kesadaran lingkungan masyarakat lokal sebagai dasar pengelolaannya.
Maka kebijakan bidang pesisir dan lautan sebagai kebijakan strategis ini, menurut H. Kasan Basari, diharapkan dapat membawa kemakmuran rakyat, mengembangkan harkat dan martabat masyarakat serta mampu mensejajarkan diri dengan wilayah lainnya yang sudah dianggap maju.
“Kebijakan ini tentu harus didasarkan pada obyektivitas ilmiah, yang dibangun berdasarkan asas partisipatif dan diarahkan agar masyarakat sebagai penerima manfaat terbesarnya,” jelasnya.
Ide gagasan ini, tentunya sesuai dengan tujuan jangka panjang pembangunan wilayah pesisir di Indonesia. Yakni peningkatan kesejahteraan masyarakat, melalui perluasan lapangan kerja dan kesempatan usaha.
Dan pastinya pengembangan program serta orientasi kegiatan ini, mengarah kepada peningkatan pemanfaatan secara optimal dan lestarinya sumber daya di wilayah pesisir dan lautan.
Ini merupakan upaya peningkatan kemampuan peran serta masyarakat pantai dalam pelestarian lingkungan. Dan juga peningkatan pendidikan, latihan, riset dan pengembangan di wilayah pesisir dan lautan.
Dari beberapa tujuan tersebut di atas maka pemanfaatan secara optimal dan lestari adalah salah satu yang menjadi pertimbangan utama di dalam pengelolaan sumber daya.
“Maka pemanfaatan secara lestari hanya akan dicapai jika sumber daya dikelola secara baik, proporsional dan transparan,” jelas Anggota Fraksi Gerindra ini.
Paradigma pembangunan paling mutakhir saat ini, telah menunjukan bahwa kegiatan pembangunan semestinya ditujukan dan dilakukan oleh masyarakat lokal, untuk meningkatkan kesejahteraan masyarakat secara berkelanjutan. Tentu saja ini memerlukan penyesuaian dengan kapasitas dan keadaan lingkungan sumberdaya alamnya.
Sementara itu, peran pemerintah semakin bergeser lebih kepada sebagai fasilitator pembangunan, penyedia infrastruktur publik, serta merancang kebijakan dan struktur insentif ke arah peningkatan produktivitas pelaku ekonomi.
“Maka dalam paradigma tersebut, pendekatan pembangunan di masa sekarang dan di masa datang adalah pembangunan ekonomi yang berbasis komunitas lokal,” ungkapnya.
Pentingnya reorientasi terhadap pembangunan wilayah yang berbasis komunitas lokal, semakin mengemuka. Ini akibat terjadinya berbagai kegagalan pemerintah yang seringkali dampaknya lebih parah dari kegagalan pasar. Dimana hal tersebut selama ini, sering dijadikan alasan intervensi publik oleh pemerintah.
Dalam paradigma pembangunan sekarang, peran pemerintah perlu semakin dibatasi pada bidang-bidang, dimana pelaku-pelaku ekonomi lainnya, yaitu swasta dan organisasi masyarakat, tidak mempunyai insentif untuk melakukannya.
“Peran pemerintah sebaiknya semakin didorong sebagai lembaga yang memfasilitasi komunikasi dan transfer informasi dan teknologi. Yakni menjembatani informasi antara wilayah-wilayah maju dan yang relatif tertinggal,” pungkasnya. (muis)