Pemerintahan

Dihadapan Ketua DPRD, Pj. Bupati Maybrat Minta Pegawai Utamakan Kedisiplinan

MAYBRAT, eljabar.com – Pj. Bupati Maybrat mengahdiri Rapat Kerja DPRD Maybrat terkait penjabaran tugas dan langkah-langkah strategis penjabat Bupati dalam jangka waktu 1 tahun dan saran masukan dari DPRD.

Rapat kerja dilangsungkan di ruang rapat kantor DPRD Kampung Faitmayaf Distrik Aifat Kabupaten Maybrat.

Hadir dalam kegiatan tersebut, Pj Bupati Maybrat Bernhard E. Rondonuwu, Ketua DPRD Kab. Maybrat, Wakil ketua I DPRD Kab. Maybrat, Wakil ketua II DPRD kab. Maybrat, Asisten II Kab. Maybrat, Asisten III Kab. Maybrat, para anggota DPRD Kabupaten Maybrat.

Dalam rapat ini, Ketua DPRD menyampaikan dan memperkenalkan seluruh anggota DPRD di Kabupaten Maybrat.

“Mari kita sama-sama mendukung dan kawal pemerintahan ini bersama sampai dengan pilkada tahun 2024 yang akan datang. Kami mendukung program dan kinerja Pj Bupati serta tugas yang akan dilaksanakan di Kabupaten Maybrat,” katanya.

Adapun Pj. Bupati Maybrat Bernhard menyampaikan kebanggaan dapat berkolaborasi dengan DPRD dalam membangun Kabupaten Maybrat dan berjanji akan sepenuhnya melayani pemerintahan, baik pembangunan dan kemasyarakatan yang ada di Kabupaten Maybrat.

“Saya ingin mengetahui dalam tugas jangka pendek terutama terkait OPD karena saya sudah mendengar dari beberapa pejabat yang menjelaskan tentang jam kantor dan jam pulangnya para OPD di sini. Maka dengan itu saya akan adakan finger print (sidik jari) agar saya bisa melihat siapa saja yang benar-benar bekerja di setiap perkantoran yang ada di Kabupaten Maybrat,” paparnya.

“Sebab itu, saya minta kepada setiap OPD dan ASN agar utamakan kedisplinan dalam pelaksanaan tugas dilingkungan pemerintahan di Kabupaten Maybrat,” tandasnya. (abas)

Show More
Back to top button