KAB. BANDUNG, eljabar.com — Pasca debat perdana yang digelar pada Rabu, 30 November 2024, elektabilitas Pasangan Calon Bupati dan Calon Wakil Bupati (Paslon Cabup-Cawabup) Bandung Sahrul Gunawan dan Gun Gun Gunawan terus meningkat.
Demikian dikatakan politisi PKS Ahmad Zaenal Sabaruddin, pasca pelaksanaan debat kemarin, Paslon nomor 1 terus meningkat dan mendapat dukungan dari berbagai elemen masyarakat.
“Betul, setelah digelar debat pertama melihat survei untuk Paslon nomor 1, elektabilitasnya terus mengalami peningkatan,” kata Ahmad Zaenal kepada wartawan, Selasa, 5 November 2024.
Selama 6 sesi berlangsungnya debat, menurut Ahmad Zaenal, pasangan Sahrul Gunawan – Gun Gun Gunawan tampak menguasai materi debat, sehingga banyak yang menilai paslon nomor 1 unggul dibanding paslon nomor 2 (Dadang Supriatna – Ali Syakib).
“Memang unggul disetiap sesi, karena saya menyaksikan langsung acara debat tersebut. Sehingga, ada hasil survei elektabilitas Sahrul Gunawan dan Gun Gun Gunawan terus mengalami peningkatan,” katanya.
Ahmad Zaenal yang juga anggota DPRD Kab. Bandung fraksi PKS juga mengatakan, pasangan Cabup dan Cawabup yang diusung partai Golkar, PKS, PPP, Hanura dan partai Umat mendapat respon langsung dari masyarakat tanpa ada gerakan konsolidasi dan pengkondisian.
“Dukungan yang diberikan masyarakat, datang secara mandiri tanpa ada gerakan konsolidasi dan pengkondisian. Masyarakat secara mandiri, merespon pasangan Sahrul Gunawan – Gun Gun Gunawan,” jelasnya.
Hingga saat ini, lanjutnya, khususnya pasca debat, dukungan terus berdatangan dari berbagai elemen masyarakat secara mandiri.
“Alhamdulillah, pasangan Sahrul Gunawan dan Gun Gun Gunawan itu disebut Koalisi rakyat, karena dukungan dari masyarakat secara mandiri tanpa ada konsolidasi dan pengkondisian,” tegasnya.
Ahmad Zaenal juga menyampaikan, bahwa masyarakat memberikan dukungan secara mandiri, karena warga menginginkan perubahan yang lebih baik untuk Kabupaten Bandung.
“Ya, masyarakat Kabupaten Bandung percaya pasangan nomor 1 bisa membawa perubahan untuk Kabupaten Bandung lebih baik. Makanya, dukungan datang secara mandiri,” katanya lagi.
Ahmad Zaenal menambahkan, dukungan terus bertambah pasca digelarnya debat pertama Cabup dan Cawabup kemarin. Karena, tanya jawab yang disampaikan pasangan Sahrul Gunawan – Gun Gun Gunawan sesuai dengan rencana perkembangan Kabupaten Bandung.
“Betul, isu yang disampaikan Paslon nomor 1 sesuai dengan perkembangan kabupaten Bandung saat ini dan sesuai dengan yang diharapkan masyarakat,” tegasnya. ***