SUMEDANG, eljabar.com — Tak adanya alat berat menjadi salah satu kendala bagi Badan Penanggulangan Bencana Daerah (BPBD) Kabupaten Sumedang dalam menangani bencana alam, khususnya longsor di wilayah Sumedang.
Hal tersebut disampaikan Kepala Pelaksana BPBD Kabupaten Sumedang, Atang Sutarno, di Sumedang, Rabu 29 Maret 2023.
“Kabupaten Sumedang merupakan daerah berbukit dan pegunungan, tentunya rawan terjadi longsor. Dan bila terjadi bencana longsor, kami mengalami kendala karena ketiadaan alat berat. Terlebih bila terjadi longsor besar yang menutup badan jalan atau pemukiman yang harus cepat evakuasinya,” ungkap Atang.
Menurutnya, evakuasi atau pembersihan material longsor pada badan jalan harus dilakukan secara cepat. Sebab jika lambat, dapat menghambat akses jalan.