Pemerintahan

Bupati Apresiasi Kinerja Dishub yang Telah Mendukung Program Sumedang Simpati

SUMEDANG, eljabar.com — Bupati Sumedang H Dony Ahmad Munir melaksanakan monitoring kegiatan Taklim Aparatur yang dilaksanakan di Halaman Dinas Perhubungan (Dishub) Kabupaten Sumedang, Rabu (23/01/2019).

Bupati Dony mengatakan, Taklim Aparatur tersebut di laksanakan secara rutin, dimana dalam pelaksanaannya dilakukan satu kali dalam sebulan.

Bupati berpesan, pelakasanaan taklim aparatur di laksanakan denganĀ  istiqomah, konsistenĀ  dan semangat.

“Saya harap pengajian rutin ini dapat meningkatkan iman dan taqwa kita kepada Allah SWT serta membuat perubahan dalam kehidupan kita. Taklim aparatur ini jangan sampai hanya formalitas tapi harus di jiwai dihayati karna ini sangat penting bagi kita, harus menjadi kebutuhan sehingga tidak merasa terpaksa dalam pelaksanaannya,” ungkapnya.

Bupati mengapresiasi atas kinerja Dishub selama ini yang telah mendukung program Sumedang Simpati.

“Saya mengapresiasi kinerja dishub selama ini, mudah mudahan kedepan Dishub bisa meningkatkan kinerjanya, serta mampu menciptakan sejarah atau inovasi yang bisa dikenang oleh masyarakat,” pungkasnya. (Abas)

Show More
Back to top button