Nasional

Bupati Sragen Undang BBWS Bengawan Solo Tangani Permasalahan Bidang Sumber Daya Air

SRAGEN, eljabar.com — Sejumlah permasalahan bidang sumber daya air di Kabupaten Sragen, di antaranya penanganan banjir dan pembinaan P3TGAI, menjadi perhatian serius Bupati Sragen, Kusdinar Untung Yuni Sukowati.

Untuk itu Pemkab Sragen mengundang BBWS Bengawan Solo guna berdiskusi dan berkoordinasi dengan tajuk Sinergitas Bidang Sumber Daya Air Kabupaten Sragen yang dilaksanakan di ruang rapat Bupati Sragen, Rabu (26/01/2022).

Kegiatan yang digelar dengan menerapkan protokol kesehatan pencegahan Covid-19 itu mengungkap sejumlah upaya penanganan permasalahan bidang sumber daya air daerah setempat.

Gelaran diskusi dan koordinasi tersebut dihadiri oleh jajaran dari BBWS Bengawan Solo dan OPD Pemkab Sragen, seperti Dinas Pertanian, Badan Penanggulangan Bencana Daerah Sragen.

Melansir dari laman resmi Direktorat Jenderal Sumber Daya Air Kementerian PUPR, Bupati Sragen Kusdinar Untung Yuni Sukowati mengatakan kegiatan tersebut untuk menyampaikan yang menjadi permasalahan Kabupaten Sragen.

“Kegiatan kali ini merupakan silaturahmi dan koordinasi untuk kami menyampaikan apa saja yang menjadi permasalahan di Kabupaten Sragen,” kata Yuni, dikutip dari laman sda.pu.go.id, Rabu (26/01/2021).

Salah satu permasalahan yang dihadapi oleh Kabupaten Sragen tersebut, menurut Yuni diantaranya adalah perlunya penanganan banjir dan pembinaan Program Percepatan Peningkatan Tata Guna Air Irigasi (P3TGAI).

Sementara itu, Kepala BBWS Bengawan Solo Agus Rudyanto mengungkap, diskusi dan koordinasi itu merupakan undangan dari Bupati Sragen.

Agus menegaskan bahwa pihak BBWS Bengawan Solo akan menampung seluruh aspirasi yang disampaikan Pemkab Sragen sehingga permasalahan yang dihadapi akan memberikan manfaat untuk pembangunan daerah setempat.

Namun begitu, setiap penyelesaian permasalahan itu juga diperlukan keterlibatan pemberdayaan masyarakat. Pasalnya, hal ini berguna untuk membangun daya saing, selain untuk mendorong, memotivasi dan membangkitkan kesadaran untuk mengelola pembangunan di Kabupaten Sragen. (*wn)

 

Show More
Back to top button