Dianggap Mampu, Partai Gerinda Resmi Usung Dhani Wirianata Sebagai Calon Walikota Bandung
BANDUNG, eljabar.com — Partai Gerindra resmi menunjuk R. Dhani Wirianata menjadi Calon Wali Kota Bandung yang akan bertarung di ajang Pemilihan Kepala Daerah (Pilkada) serentak 2024 yang akan digelar pada bulan November mendatang.
Dhani berhasil menyisihkan kandidat lain melalui seleksi yang dilakukan penurus pusat Partai Gerindra hingga akhirnya Ketua Umum menentukan dan menganggap, bahwa Dhani paling pantas dan mampu menyelesaikan berbagai persoalan yang kini tengah dihadapi Kota Bandung.
“Pak Prabowo mempunyai kenangan khusus dengan Kota Bandung terutama pada Pemilihan Presiden beberapa bulan lalu. Sehingga beliau sangat atensi terhadap berbagai persoalan yang tengah dihadapi Kota Bandung,” jelas Sekjen Partai Gerindra H. Ahmad Muzani kepada sejumlah awak media usai deklarasi bertempat di Asrilia Hotel, Kota Bandung, pada Jumat, 19 Juli 2024.
“Dari sekian kandidat, Pak Prabowo menilai Dhani lah yang dianggap mampu untuk menyelasaikan berbagai persoalan yang dihadapi Kota Bandung,” imbuhnya.
Sementara terkait siapa yang akan mendampingi Dhani dalam kontestasi Pilkada nanti, Ahmad Muzani mengaku masih dalam pemantauan dan akan berkoalisi dengan partai lain.
“Kami minta agar seluruh DPC segera merapatkan barisan untuk mengawal kemenangan Dhani. Terkait siapa yang akan mendampinginya, kita akan segera melakukan koordinasi dan koalisi dengan partai lain,” tandasnya.
Sementara itu Dhani Wirianata mengaku saat ini dirinya tengah melakukan berbagai langkah termasuk melakukan kunjungan ke berbagai wilayah guna menyerap berbagai aspirasi serta koordinasi dengan pengurus DPC.
“Ya untuk saat ini saya melakukan kunjungan ke kewilayahan untuk menyerap aspirasi masyarakat Kota Bandung,” ungkapnya. *red