Dimotori AKBP Hartoyo, Masyarakat bersama TNI-Polri dan Pemkab Sumedang Laksanakan Sholat Istisqo

SUMEDANG, eljabar.com – Kemarau berkepanjangan membuat sejumlah daerah di Kabupaten Sumedang, Jawa Barat kekeringan. Berkaitan dengan itu, masyarakat bersama gabungan TNI, Polri dan Pemerintah Daerah Kabupaten Sumedang melaksanakan Sholat Istisqo di Lapangan Apel Polres Sumedang, Kamis 10 Oktober 2019 pukul 08.20 Wib.
Adapun selaku Imam iyalah Abuya K.H. M. Muhyiddin Abdul Qodir Almanafi, MA diikuti Kapolres Sumedang AKBP Hartoyo, S.IK, M.H, Dandim 0610/Sumedang Letkol Art. Novianto Firmansyah, S.E, M.Tr, Han., Ketua MUI Kab. Sumedang, Ketua DMI Sumedang H. Furdaus, Ketua FKUB Sumedang H. Syamsul Falah S.Ag, Ketua DAI Kamtibmas Kab. Sumedang KH Sohibin, Waka Polres Sumedang Kompol Rahayudi, S.IK, PJU Polres Sumedang, para kapolsek, para danramil, para camat, personil Polres Sumedang, Personil Kodim 0610 Sumedang dan Yonif Raider 301/Pks, perwakilan Bhabinkamtibmas, ASN Polres Sumedang, Bhayangkari, dan tamu undangan lainnya dengan jumlah keseluruhan mencapai 400 orang.
Pada acara ini, dilakukan penyerahan santunan oleh Kapolres Sumedang AKBP Hartoyo kepada anak yatim piatu sebanyak 19 orang di sekitaran Mako Polres Sumedang. Acara juga diisi tausiah oleh Abuya KH. M. Muhyiddin Abdul Qodir Almanafi, MA.
“Kegiatan sholat istisqoh yang diselenggarakan oleh Polres Sumedang ini dalam rangka memohon kepada Allah SWT agar diberikan rahmat dan diturunkan hujan,” ungkap Hartoyo. (Abas)