Pemerintahan

H. Dony Ahmad Munir Buka Pentas PAI SMK se-Kabupaten Sumedang

SUMEDANG, eljabar.com — Bupati Sumedang H. Dony Ahmad Munir membuka Pentas Keterampilan dan Seni Pendidikan Agama Islam (Pentas PAI) Tingkat SMK se-Kabupaten Sumedang Tahun 2018 bertempat di SMK Negeri 2 Sumedang, Sabtu (17/11/2018).

Hadir pada kesempatan tersebut, Kepala Kantor Kementerian Agama, Kepala Sekolah SMKN 2 Sumedang, Ketua MPGP Pendidikan Agama, Guru-guru pembimbing, serta tamu undangan lainnya.

Kepala Sekolah H Edi Supriadi mengatakan SMK Negeri 2 Sumedang berkesempatan menjadi tuan rumah dalam kegiatan Pentas PAI Tingkat SMK se-Kabupaten Sumedang tahun 2018.

“Ahamdulillah pada kesempatan ini, SMKN 2 Sumedang berkesempatan menjadi tuan rumah tentunya itu menjadi suatu kebanggan dan kehormatan bagi kami, mudah mudahan dengan terselenggara kegiatan ini bisa berjalan dengan sukses dan untuk kedepannya kegiatan seperti ini bisa berjalan lebih baik lagi, “ungkap Edi.

Sementara itu Bupati Sumedang, mengapresiasi kegiatan Pentas PAI ini dan diharapkan dapat berfungsi sebagai media dan da’wah dan menjadi wahana kompetisi yang dapat menanamkan sikap sportivitas.

“Atas nama Pemerintah Kabupaten Sumedang saya mengapresi kegiatan ini, mudah-mudahan selain sebagai wahana untuk berkompetisi juga sebagai ajang untuk mengekpresikan diri, menumbuhkan percaya diri, potensi, bakat, minat dan kreatifitas, keberanian, kebersamaan serta rasa Cinta dan bangga terhadap agama islam, “ungkapnya.

Pembukaan Pentas PAI ditandai dengan Pemukulan Hadroh oleh Bupati Sumedang, Kepala Sekolah SMK N 2 Sumedang beserta unsur terkait lainnya. (Abas)

Show More
Back to top button