TNI / POLRI

Hari Pertama TMMD Ke-105, TNI Dibantu Warga Kumpulkan Batu dari Sungai Ciparay

SUMEDANG, eljabar.com – Pelaksanaan TNI Manunggal Membangun Desa (TMMD) Ke-105 di Dusun Jeungjing Desa Padanaan Kecamatan Paseh Kabupaten Sumedang sudah memasuki hari pertama.

“Pengerjaan saat ini sedang dilaksanakan pegumpulan batu belah yang dikerjakan oleh Anggota TNI, dan elemen masyarakat,” ujar Kapten Inf. Mukson, Danramil 1012/Wado dan bertindak selaku Danki Satgas TMMD ke 105.

Mukson mengatakan TNI, aparatur desa dan warga bahu membahu mengumpulkan bahan baku batu belah yang akan digunakan untuk memperkeras akses jalan penghubung antara Desa Padanaan Kecamatan Paseh menuju Desa Pada Asih Kecamatan Congeang. Dan bahan baku batu belah ini dikumpulkan dari Sungai Ciparay.

Menurutnya, proses pengumpulan batu belah akan terus dilakukan hingga beberapa hari kedepan dengan terus meningkatkan gotong royong.

“Kami berharap, dengan dibantu warga sekitar proses pengumpulan batu belah ini dapat memenuhi kebutuhan batu saat  pelaksanaan pembangunan TMMD ke-105,” pungkasnya. (abas/pendim)

Show More
Back to top button