Harlah IPNU Ke-65 dan IPPNU Ke-64: Gelorakan Belajar, Berjuang dan Bertaqwa
SUMEDANG, eljabar.com — Bupati Sumedang H. Dony Ahmad Munir menghadiri Harlah Ikatan Pelajar Nahdatul Ulama (IPNU) ke 65 dan Ikatan Pelajar Putri Nahdatul Ulama (IPPNU) ke 64 bertempat di Masjid Islamic Center Sumedang, Minggu (24/02/2019).
Menurut Bupati IPNU dan IPPNU merupakan sebuah proses metamorfosis awal untuk membentuk kader NU yang tangguh, yang tetap istikomah serta selalu menjaga paham Islam.
“Dalam momentum Harlah ini saya mengajak seluruh kader untuk senantiasa terus menggelorakan belajar, berjuang dan bertaqwa. Sehingga IPNU dan IPPNU terus jaya sehingga mencetak kader-kader yang tangguh dan berakhlakul karimah,” ungkapnya.
Ditambahkan Bupati dirinya merasa bangga karena menjadi bagian dari kader IPNU.
“Saya lahir dari proses pembentukan IPNU, ini salah satu organisasi yang telah membentuk diri dan karakter saya untuk menjadi pemimpin. Untuk itulah rekan-rekan harus terus semangat berorganisasi di IPNU dan IPPNU ini, laksanakan dengan sungguh-sungguh maka Insya Allah suatu saat kader IPNU dan IPPNU akan melahirkan para pemimpin,” terangnya.
Bupati menginginkan kader IPNU dan IPPNU meniatkan dirinya masing-masing untuk menjadi kader yang tangguh dan berakhlakul karimah, Ia juga mendorong para kader untuk memiliki keahlian.
“Saya sudah menyiapkan para kader untuk mengikitu pelatihan kewirausahaan dan kererampilan (GARUDA), saya harap pelatihan ini tidak hanya sekedar pormalitas. Pemerintah akan membantu modal hingga pemasarannya sehingga akan meningkatkan tingkat kesejahteraan dan mengurangi angka penganguran di Kabupaten Sumedang,” ucapnya.
Sementara itu Ketua Ketua PCNU Kabupaten sumedang KH. Sa’dulloh berpesan kepada para kader NU yang sebagian besar merupakan kader usia millenial. Perkembangan teknologi hendaklah digunakan sebagai sarana yang positif serta senantiasa melawan berita-berita negatif dengan cara bertabayun kemudian menyampaikan menyampaikannya kepada masyarakat.
“IPNU dan IPPNU harus menjadi garda terdepan untuk menyebarkan pesan-pesan positif kepada masyarakat, bawalah kemajuan teknologi ke arah yang positif dan tidak menyesatkan,” tukasnya. (Abas)