Pemerintahan

Ini yang Dilakukan Bupati Saat Datangi RSUD Sumedang…!

SUMEDANG, eljabar.com — Peran paramedis saat ini berada di garis terdepan dalam penanganan Covid 19. Optimalisasi penyediaan APD (Alat Pelindung Diri) lengkap untuk tenaga medis harus dilakukan.

Pagi tadi, Bupati Sumedang H. Dony Ahmad Munir didampingi Sekretaris Daerah Kabupaten Sumedang Herman Suryatman melakukan kunjungan ke Rumah Sakit Umum Daerah Kabupaten Sumedang terkait dengan penyediaan APD untuk para tenaga medis di Kabupaten Sumedang, Kamis (02/04/2020).

Dalam arahannya Bupati mengucapkan terimakasih kepada seluruh jajaran RSUD dan tenaga medis di Kabupaten Sumedang atas kerja keras dan mencurahkan tenaganya dalam mengatasi seerta mencegah penyebaran COVID 19 di Kabupaten Sumedang.

“Tenaga medis merupakan garda terdepan yang menjadi bagian solusi dalam mengatasi masalah COVID 19 ini, tentunya para tenaga medis perlu dijadikan prioritas oleh Pemerintah terutama dalam penyediaan APD (Alat Pelindung Diri),” ujarnya.

Bupati juga menyembutkan, Pemerintah akan terus mengupaya melindungi tenaga medis yang ada di Kabupaten Sumedang, serta mengecek alat kesehatan yang akan dipakai para tenaga medis.

“Kami datang kesini hari ini untuk mengoptimalisasi perlindungan terhadap tenaga medis, terutama mengecek kesiapan dan kelengkapan APD sehingga memberikan ketenangan dan keamanan bagi para tenaga medis,” imbuhnya.

Bupati menambahkan, para tenaga medis di Kabupaten Sumedang diharapkan selalu optimal dalam memberikan pelayanan kepada masyarakat tetapi kelengkapan Tenaga medisnya pun terjaga.

“Alhamdulilah sampai saat ini persedian ADP masih tersedia untuk 2 minggu kedepan, tapi untuk masker bedah tersedia untuk 4 hari kedepan dan ini merupakan tugas kami untum memenuhi dan terus mensuport serta memperhatikan dengan perlindungan yang lebih optimal,” imbuhnya.

Pada kesempatan tersebut Bupati Sumedang didampingi Sekretaris Daerah, Direktur RSUD dan tenaga medis lainnya mengecek beberapa ruangan yang ada di RSUD Sumedang dan mengecek ADP di Gudang RSUD Sumedang. (Abas)

Show More
Back to top button