Kementerian Keuangan Bekerja Sama dengan IPDN Laksanakan Seminar Keuangan
SUMEDANG, eljabar.com — Selasa (16/10/2018), pukul 09.00 WIB bertempat di Gedung Balairung Rudini, IPDN kedatangan tamu rombongan dari Direktorat Jenderal Perbendaharaan Kementerian Keuangan dan perwakilan dari World Bank Group. Kehadiran tamu rombongan ini berkenaan dengan kerjasama pelaksanaan seminar “Treasury Goes To Campus 2018” dengan tema “Mewujudkan Pengelolaan Keuangan Publik yang Profesional”. Rombongan sendiri terdiri atas 12 orang yang merupakan perwakilan dari Kemenkeu dan World Bank Group. Dr. Drs. Reydonnyzar Moenek, M. Devt. M selaku Wakil Rektor Bidang Administrasi IPDN hadir menyambut tamu rombongan sekaligus membuka jalannya seminar.
Peserta seminar sendiri terdiri atas 604 orang wasana praja dan 169 dosen di lingkungan IPDN. Pembahasan yang dipaparkan pada seminar kali ini yakni mengenai pengelolaan kas pemerintah yang efektif, penyaluran dana desa dan DAK fisik serta penyusunan laporan keuangan pemerintah. Pada kesempatan ini, yang menjadi narasumber yakni Drs. Rudy Widodo, M.A yang juga merupakan keynote speaker Dirjen Pembendaharaan Kementerian Keuangan, Hari Utomo, S.E., M.M. selaku Kepala Subdirektorat Pelaksanaan Anggaran IV Direktorat Pelaksanaan Anggaran serta Mega Meilistya, S.E., Ak., M.BA selaku Kepala Subdirektorat Standar Akuntansi Pemerintahan, Direktorat Akuntansi dan Pelaporan Keuangan.
Seminar kali ini pun membahas mengenai APBN dan pengelolaan kas, pengelolaan kas pemerintahan, konsolidasi kas, proyeksi kas, optimalisasi kas serta tantangan-tantangan yang harus dihadapi ke depan mengenai keuangan daerah. “ini merupakan kesempatan bagus untuk kalian (praja) agar dapat menerima ilmu mengenai keuangan daerah dari narasumber-narasumber yang kredibel di bidangnya, jangan sia-sia kan ilmu ini”, ujar Wakil Rektor Bidang Administrasi IPDN. (abas/Humas)







