Pendidikan

Mutu Pendidikan Meningkat, Pemkab Sumedang Raih Penghargaan IGI

JAKARTA, eljabar.com — Ikatan Guru Indonesia (IGI) kembali memberikan penghargaan kepada para tokoh-tokoh yang dinilai berperan dalam pengembangan mutu pendidikan dan kompetensi guru di Indonesia tahun 2019.

Salahsatunya, IGI memberikan penghargaan kepada Wakil Bupati Sumedang, Erwan Setiawan yang diwakili oleh Ketua IGI Kab. Sumedang, Ade Sugiana di Arena GESS 2019 Penelerry Hall Jakarta Convention Center (JCC), Jum’at (20/9/2019).

“Penghargaan itu diperoleh sebagai wujud atas jasa-jasa dalam upaya meningkatkan mutu pendidikan di Sumedang,” ujar Ade dalam keterangan rilisnya kepada eljabar.com.

Menurut Ade, Penghargaan Anugerah Pendidikan Indonesia 2019 sebagai bentuk apresiasi dan pengakuan tertinggi sebab, turut berperan membantu dan mendukung IGI dalam peningkatan kompentesi guru termasuk di Kab. Sumedang.

Ade berharap, kedepan Pemkab Sumedang dapat terus berkomitmen menjalin MoU dengan IGI dalam menindaklanjuti segala kegiatan yang lebih relevan di bidang peningkatan pendidikan berkarakter, terlebih, sebagai mana visi misi Sumedang yakni, Sejahtera, Agamis, Maju, Profesional, dan Kreatif (SIMPATI).

“Selain pak Wabup, saya bersama IGI Sumedang pun meraih penghargaan, dimana telah berperan dalam pengembangan mutu pendidikan dan kompetensi guru di Sumedang,” katanya.

Sementara itu, Wakil Bupati Sumedang, Erwan Setiawan mengucapkan terima kasih atas kepercayaan IGI itu, namun dia menyampaikan masih banyak tokoh yang lebih pantas menerimanya.

“Saya berterima kasih atas penghargaan ini. Tentunya, akan dijadikan pemacu dalam bekerja, berkarya dan melayani masyarakat melalui visi misi Sumedang Simpati,” ujarnya.

Wabup Erwan menambahkan, dirinya pun meminta maaf kepada pihak terkait, pasalnya, tidak bisa hadir dalam kegiatan API 2019 di Jakarta sebab, ada kegiatan di Sumedang yang tak bisa diwakilkan. (Abas)

Show More
Back to top button