Regional

Peduli Jurnalis, PDI Perjuangan Kabupaten Bogor Salurkan Bantuan

KABUPATEN BOGOR, eljabar.com,– DPC PDI Perjuangan kembali melaksanakan aksi kemanusian berupa pembagian sembako. Kali ini, bantuan tak hanya diberikan kepada masyarakat, tetapi kepada Jurnalis yang juga terdampak wabah Covid-19.

Sedikitnya, ada 40 orang wartawan yang menerima paket bantuan dari DPC PDI Perjuangan Kabupaten Bogor. Bantuan diserahkan secara simbolis oleh Ketua DPC PDI Perjuangan Kabupaten Bogor, HR. Bayu Syahjohan di Sekretariat PDI Perjuangan Kabupaten Bogor, Jalan Tegar Beriman, Nomor 45, Kelurahan Tengah, Kecamatan Cibinong, Minggu 17 Mei 2020.

Pantauan eljabar.com, Nampak hadir pada acara tersebut Anggota DPRD Provinsi Jawa Barat Fraksi PDI Perjuangan Hj.  Asyanti Rozana Thalib sekaligus pengurus DPD PDI Perjuangan Jawa Barat, seluruh pengurus DPC PDI Perjuangan Kabupaten Bogor, Anggota Fraksi DPRD Kabupaten Bogor Fraksi PDI Perjuangan seperti Muad Khalim, Robinton Sitorus dan Rudi Harsa Tanaya.

Kepada wartawan, Bayu menjelaskan, paket sembako yang dibagikan sebanyak 6.940. Selain kepada wartawan, bantuan juga diberikan kepada tokoh agama, anak yatim piatu dan kaum duafa.

“Penyerahan bantuan ini secara kontinyu kita laksanakan. Dalam dua bulan belakang ini, kita terus menyalurkan bantuan Namun kali ini, bantuan juga diserahkan untuk para kuli tinta yang juga terdampak virus corona,” jelas Bayu.

Menurut dia, intensitas penyaluran bantuan dilakukan karena adanya instruksi khusus dari DPP PDI Perjuangan, khususnya Ketua Umum PDI P Hj. Megawati Soekarnoputri agar seluruh pengurus PDI Perjuangan bergotong royong membantu meringankan beban masyarakat.

“Jadi ini komitmen partai bahwa PDI Perjuangan untul selalu ada ditengah masyarakat dalam situasi apapun. Terutama saat wabah Covid-19,” ucapnya.

Bayu menambahkan, penyerahan bantuan ini bukan yang terkahir. Usai lebaran, PDI Perjuangan Kabupaten Bogor akan terus berjuang membantu masyarakat terdampak pandemic virus corona.

Lebih jauh

dijelaskan, aksi kemanusiaan yang dilakukan PDI Perjuangan tak hanya dengan menyerahkan paket sembako, namun juga menyerahkan bantaun alat pelingung diri (APD) hingga penyemprotan disinfektan yang dilakukan secara intensif.

“Kita tegaskan kembali bahwa PDI Perjuangan akan selalu ada untuk rakyat. PDI Perjuangan selalu tertawa dan menangis bersama rakyat,” pungkas Bayu.

Diapresiasi

Sementara itu, salah satu wartawan penerima bantuan, B. Hermawan menyampaikan terima kasih kepada PDI Perjuangan yang telah peduli terhadap para jurnalis.

“Saya secara pribadi maupun mewakili teman-teman wartawan lainnya berterima kasih atas kepedulian ini. Tentunya kita tidak melihat nilai dari bantuan, namun yang paling utama adalah PDI Perjuangan mengajarkan kita cara bergotong-royong saling membantu setiap orang yang tengah kesulitan,” katanya.

Anggota Ikatan Wartawan Online (IWO) itu menambahkan, aksi PDI Perjuangan bukan karena dilatari politik, namun murni rasa kemanusiaan.

“Saya kira aksi mulia ini patut ditiru oleh siapapun. PDI Perjuangan menunjukan bahwa mereka selalu ada dalam kesulitan masyarakat. Mereka saat ini mengesampingkan politik dan mendahulukan kemanusiaan. Ini patut kita apresiasi,” pungkas Hermawan. (Adi)

Show More
Back to top button