SUKABUMI,eljabar.com – Setiap bulanya , jumlah Pegawai Negeri Siil (PNS) yang memasuki masa penisun berjumlah sekitar 6 hingga 20 orang. Dan jumlah yang paling banyak memasuki mas penisun yakni guru dan tenaga kesehatan.
Untuk tahun 2025, total PNS yang akan pensiun mencapai 135 orang. Angka ini terbilang cukup besar mengingat jumlah PNS dan PPPK di Kota Sukabumi hanya sekitar 3.760 orang.
“Ini menjadi tugas berat pemerintah daerah, untuk mencari pengganti para PNS yang pensiun tersebut, dengan merekrut pegawai baru,”ujar Penjabat (Pj) Wali Kota Sukabumi Kusmana Hartadji, usai melepas sejumlah PNS di lingkungan Pemkot Sukabumi yang memasuki Batas Usia Penisun (BUP), di Ruang Utama Balai Kota SUkabumi. Kamis, (30/01/2025).
Kusmana menegaskan, bahwa pensiun tidak berarti pengabdian para PNS kepada masyarakat Kota Sukabumi akan berhenti.
“Saya berharap para pensiunan, dapat terus memberikan kontribusi kepada masyarakat di lingkungannya masing masing,” pungkasnya. (anne)