Nasional

Presiden Jokowi Resmikan Pasar Among Tani Kota Batu, Pasar Terbesar di Indonesia Dibangun BPPW Jatim

KOTA BATU, eljabar.com — Presiden Joko Widodo meresmikan Pasar Induk Among Tani di Kota Batu, Jawa Timur pada Kamis, 14 Desember 2023.

Pada acara tersebut Menteri PUPR Basuki Hadimuljono, Direktur Jenderal Cipta Karya Diana Kusumastuti dan Direktur Prasarana Strategis Essy Asiah, turut mendampingi Kepala Negara.

Presiden Joko Widodo menyebut Pasar Among Tani di Kota Batu adalah pasar terbesar yang pernah dia lihat di Indonesia.

“Saya melihat pasar ini adalah yang terbesar di Indonesia yang pernah saya lihat. Menempati 3,4 hektare, gedungnya megah, berlantai 3, semua ditata. Sepintas saya melihat, waktu masuk di pasar ini semua tertata rapi, kiosnya sangat bagus, losnya juga bagus. Untuk kuliner dan makanan juga disediakan dan disendirikan,” kata Joko Widodo.

Pasar Induk Among Tani dibangun di atas lahan seluas 3,4 hektar yang menampung 2.630 pedagang, dengan rincian 1.716 kios dan 914 los.

Pekerjaan pembangunan pasar ini meliputi pembangunan bangunan utama pasar dan fasilitas penunjangnya seperti rumah pompa dan ground water tank (GWT), rumah gardu, kantor metrologi, pos sekuriti, TPS, saluran drainase, pagar keliling, dan lanskap. Pasar ini juga dilengkapi eskalator, tangga darurat, dan jalur pejalan kaki yang ramah difabel (ramp difabel).

Direktur Jenderal Cipta Karya Diana Kusumastuti mengatakan, bahwa pembangunan Pasar Induk Among Tani Kota Baru ini merupakan Proyek Strategis Nasional (PSN) berdasarkan Peraturan Presiden Nomor 80 Tahun 2019 tentang Percepatan Pembangunan Ekonomi di Kawasan Gresik – Bangkalan – Mojokerto – Surabaya – Sidoarjo – Lamongan, Kawasan Bromo – Tengger – Semeru serta Kawasan Selingkar Wilis dan Lintas Selatan.

“Bangunan pasar modern ini sudah memenuhi konsep Bangunan Gedung Hijau, sudah tersedia TPS, pengolahan limbahnya, dan penghijauannya. Diharapkan pasar ini dapat meningkatkan perekonomian lokal serta menjadi daya tarik wisatawan di Kota Batu,” ujar Diana.

Pembangunan pasar terbesar di Indonesia tersebut dilaksanakan oleh BBPW Jawa Timur melalui Satker PPP Wilayah II Jawa Timur sejak tahun 2021. Pasar ini juga lebih mengoptimalkan air PDAM sebagai sumber air bersih.

Pasar Induk Among Tani dibagi menjadi zona, yaitu zona kering, zona basah dan zona makanan (kuliner).

Bahkan, PT Bank Pembangunan Daerah Jawa Timur Tbk atau Bank Jatim mendukung fasilitas dan transaksi yang canggih di pasar yang menjadi ikon Kota Batu tersebut. [andi setiawan]

Show More
Back to top button