Ribuan Burung Berkicau Ikuti Lomba Piala Bupati Sumedang Mahkota Binokasi 2
SUMEDANG, eljabar.com — Ribuan peserta ambil bagian dalam Lomba Burung Berkicau Tingkat Nasional Piala Bupati Sumedang Mahkota Binokasi 2, di Lapangan IPP Setda Kabupaten Sumedang, Minggu (04/08/2019).
Lomba tersebut dibuka secara langsung oleh Bupati Sumedang, H. Dony Ahmad Munir ditandai dengan penggantangan sangkar burung di area gantangan.
Opik selaku Ketua Ronggolawe Nusantara DPC Sumedang menjelaskan, event tersebut diselenggarakan secara rutin tiap tahun oleh Ronggolawe DPC Sumedang.
“Lomba ini diikuti oleh ribuan peserta kicau mania dari berbagai daerah di seluruh Indonesia seperti Surabaya, Kalimantan dan beberapa daerah di Jawa Barat,” terangnya.
Lomba terbagi dalam beberapa Kelas diantaranya Kelas Murai Batu, Kacer, dan Lovebird dengan hadiah berupa uang tunai, piala serta piagam penghargaan.
“Harapannya mudah-mudahan dengan lomba ini menjadi daya tarik wisata bagi Kabupaten Sumedang dan untuk ke depannya kegiatan ini bisa lebih baik lagi,” ujar Opik.
Sementara itu, Bupati Sumedang H. Dony Ahmad Munir menyampaikan apresiasi terhadap kegiatan dimaksud. Selain menjadi wahana untuk menyalurkan hobi, juga diharapkan dapat meningkatkan kelestarian burung di Indonesia.
“Mudah-mudahan dengan kegiatan ini menjadi wahana untuk menyalurkan hobi, meningkatkan kualitas dan kuantitas burung, terutama bisa menjaga kelestariannya yang ada di negara kita,” ujarnya.
Diharapkan pula oleh Bupati, di samping digelar perlombaan, ke depannya ada tempat khusus penangkaran burung di Kabupaten Sumedang
“Saya berharap ke depannya ada upaya pelestarian burung berupa tempat khusus untuk tumbuh kembangnya. Untuk itu, saya minta kepada Ketua Ranggalawe Nusantara DPC Sumedang dapat membuat suatu kawasan khusus di Kabupaten Sumedang untuk penangkaran burung dari Seluruh Nusantara,” pungkasnya. (Abas)