SDN Rancaekek 1 dan 2 Jadi Sampel Monev BOS Reguler Tahun 2022
KAB. BANDUNG, eljabar.com — Tim 3 Dinas Pendidikan (Disdik) Kabupaten Bandung yang terdiri H. Amim Meriatna Subhan, S.Pd., M.Pd.I., Elis Suhartini, S.Sos, Sarah Numaharyani, A.Md. dan Sugiharto, S.Sos melakukan monitoring dan evaluasi (monev) Bantuan Operasional Sekolah (BOS) reguler tahap III tahun 2022.
Monev tersebut dilaksanakan kepada Kepala SDN, Bendahara dan Operator BOS Kecamatan Rancakek bertempat di SDN Rancaekek 1, Kamis (08/12/2022), yang dihadiri Pengawas SD Dodo, S.Pd., M.MPd., dan H. Yayat, S.Pd., M.MPd. dengan pengawarah acara Kepala SDN Permatahijau Lilis Hariani, S.Pd.
H.Amim saat dikonfirmasi menuturkan, monev ini sudah terprogramkan, yaitu setiap satu tahun dilaksanakan tiga kali monev sesuai dengan tahapan pencairan BOS yang dicairkan oleh pemerintah pusat.
“Karena terkait bantuan keuangan maka seyogyanya kita harus memonitor ke lapangan dengan harapan bantuan tersebut tepat sasaran dan penggunaanya jelas, sesuai dengan rencana kegiatan sekolah yang direncanakan satuan pendidikan dan didik hanya memotret,” tutur H. Imam kepada eljabar.com, Kamis (08/12/2022).
Pada saat yang sama Satker Rancaekek, Usup, S.Pd. mengatakan, seluruh Kepala SDN, Op BOS dan Bendaraha Kec. Rancaekek dengan senang hati megikuti monev dari Disdik Kab. Bandung.
”Diharapakan penggunaan BOS tepat sasaran, yakni sesuai petunjuk teknis (juklnis) BOS tahap III tahun 2022 serta SDN Rancaekek 1 dan SDN Rancaekek 2 sebagai sampel monev,” imbuh Usup.
Ketua PGRI cabang Rancaekek, Elis Pristiwati, S.Pd, MM mengaku, sangat mendukung monev yang dilaksanakan oleh Disidk pada Kepala SDN, OP dan Bendahara BOS Rancaekek, sebab monev tersebut sangat bermanfaat bagi sekolah.
K3S Rancaekek Abah Yayan Suryana, S.Pd., M.Pd menambahkan, kendatipun monev yang dilaksanakan oleh petugas Disdik Kab. Bandung kepala sekolah tiap bulan adalah sangat bermanfaat.
“Monev tersebut sangat bermanfaat bagi kepala sekolah, bendahara dan OP,” tegas Abah yayan.
Kepala SDN Rancekek 1 Hj. Idah Rosidah, S.Pd., MM selaku tuan rumah monev tentunya menyiapkan tempat harus lebih dari satu kelas, sebab yang hadir selain tim 3 Disdik Kab. Bandung.
”Juga Kepala SDN, Bendahara BOS serta OPS, dan kita bangga SDN Rancaekek 1 jadi sampel monev BOS tahap III tahun 2022,” aku Hj. Idah.
Hal yang sama disampaikan Kepala SDN Rancaekek 2, Eli Yulianingsih, S.Pd. yang merasa senang SDN Rancaekek 2 jadi sampel monev, sebab segala yang terkait BOS sudah dipersiapkan sesuai juknis.
“Monev itu penting guna memeriksa adminitrasi penggunaan BOS, memang harus sesuai juknis dan RAKS (Rencana Kegiatan dan Anggaran Sekolah, red), kata Kepala SDN Rancabango, Mulyono, S.Pd menambahkan. A56