Usai Dilantik, Agung Gundara Sambut Ratusan Pendukung dan Simpatisan
SUMEDANG, eljabar.com — Ratusan anggota LSM Gerakan Masyarakat Bawah Indonesia (GMBI) Distrik Sumedang, Cirebon, Kuningan, Majalengka bersama warga RT 02 RW 03 Desa Haurkuning Kecamatan Paseh Kab. Sumedang Jawa Barat (Jabar) sambut kedatangan salahsatu anggota Dewan Perwakilan Rakyat Daerah (DPRD) Sumedang, Agung Gundara seusai dilantik sebagai anggota DPRD terpilih pada Pemilu 2019 di gedung DPRD Sumedang, Selasa (13/8/2019).
Ketua LSM GMBI Distrik Sumedang, Yudi Tahyudin mengatakan, dirinya merasa bangga pasalnya, selain menjabat sebagai sekretaris GMBI, Agung Gundara merupakan kader Partai Kebangkitan Bangsa (PKB) yang kini telah menduduki kursi anggota DPRD Sumedang periode 2019-2024.
“Maka dari itu, sebagai ungkapan rasa syukur dan bangga, kami keluarga besar GMBI bersama warga desa Haurkuning mengapresiasi dengan menggelar “Botram Liwet” (makan nasi liwet bersama, red) dalam menyambut pasca dilantiknya adinda Agung Gundara,” katanya.
Namun demikian, sambung Yudi, Setelah dipilih rakyat dalam kontastasi Pemilu pada April 2019 lalu, sebanyak 50 anggota DPRD Sumedang yang telah resmi dilantik dan salahsatunya merupakan kader PKB yang juga pengurus GMBI Distrik Sumedang, dirinya menekankan agar mereka amanah dalam menjalankan tugas fungsinya sebagaimana amanat undang-undang selama 5 tahun kedepannya.
“Jangan sampai mereka malah menghianati rakyat, apalagi hingga tersandung kasus korupsi, suap dan lainnya yang dinilai merugikan masyarakat, negara dan institusi DPRD,” katanya.
Pihaknya berharap, agar anggota DPRD Sumedang kedepan harus bisa bekerja optimal, mengawasi Pemerintah Kabupaten (Pemkab) Sumedang, terlebih dapat membuat regulasi Perda yang bermanfaat bagi Sumedang.
“Laksanakan janji-janji saat kampanye yang telah diutarakan kepada rakyat. sejatinya, mereka harus mementingkan kepentingan umum diatas kepentingan pribadi dan kelompoknya,” tegasnya.
Sementara itu, anggota DPRD Sumedang, Agung Gundara mengatakan, terimakasih bagi warga Haurkuning, PKB, GMBI dan semua pihak yang telah mendukung hingga dilantik sebagai anggota DPRD Sumedang.
“Terimakasih, insya alloh dalam mengemban amanat sebagai wakil rakyat, saya akan bekerja sesuai tufoksi sebagaimana amanat undang undang yang berlaku. Tentunya, saya harus menjembatani apa yang menjadi aspirasi rakyat Sumedang demi pembangunan dan kemajuan Sumedang dari berbagai bidang. Mohon do’anya, semoga dalam melaksanakan tugas sebagai wakil rakyat ini dapat di emban dengan sungguh sungguh, penuh rasa tanggungjawab dan profesional,” tandasnya. (Abas)